CIREBON - Lama tak kunjung terbit, rekomendasi Partai Gerindra untuk Calon Kepala Daerah (Cakada) Kota Cirebon sempat memunculkan banyak spekulasi diberbagai kalangan.
Terlebih lagi, Suhendrik, Bacawawalkot Eti Herawati, yang notabene merupakan kader Partai Gerindra, malah lebih dulu di rekomendasi oleh Partai lain, yakni Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Hanura. Hal tersebut, sempat menimbulkan banyak dugaan, bahwa Partai Gerindra tidak akan merekomendasikan Eti-Suhendrik sebagai pasangan calon pada Pilkada Kota Cirebon. BACA JUGA:20 Rekomendasi Pakaian Adat yang Kerap Digunakan saat Karnaval Persis satu hari menjelang dibukanya pendaftaran calon kepala daerah tanggal 27 Agustus 2024, Partai Gerindra telah Final merekomendasikan dan memastikan Eti Herawati dan Suhendrik sebagai calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon Periode 2024-2029 yang diusungnya. Senin (26/08) malam, Eti-Suhendrik, didampingi ketua dan sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Cirebon diundang ke DPP untuk menerima surat rekomendasi model B.Persetujuan.Parpol.KWK. Di Jakarta, surat tertanggal 22 Agustus 2024, yang ditandatangani langsung oleh Prabowo Subianto dan Ahmad Muzani tersebut diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD Partai Gerindra Jawa Barat, Abdul Harris Bobihoe kepada Eti-Suhendrik. BACA JUGA:Kulit Sawo Matang? Ini 7 Warna Cat Rambut yang Pasti Cocok Untuk Kulit Kamu Ketua Bappilu Partai Gerindra Kota Cirebon, Fitrah Malik membenarkan, bahwa Rekomendasi Partai Gerindra untuk Eti-Suhendrik sudah diserahkan pada Senin malam. "Iya benar, rekomendasi sudah diterima langsung oleh Eti-Suhendrik Senin Malam jam 22.00 WIB di Jakarta," ungkap Fitrah. Dijelaskan Fitrah, dirinya pun turut hadir saat penyerahan rekomedasi dari DPP Partai Gerindra, yang sudah berupa form B1-KWK, dan siap dijadikan persyaratan untuk mendaftar ke KPU. BACA JUGA:Jangan Buang Nasi Sisa! 10 Cara Mengubahnya Menjadi Camilan Nikmat Selanjutnya, kata Fitrah, setelah surat rekomendasi DPP resmi diterima Eti-Suhendrik, Partai Gerindra bersama-sama dengan gabungan Partai Koalisi akan segera mempersiapkan deklarasi pasangan calon, dan dilanjut dengan mendaftarkan paslonnya ke KPU. "Kita akan segera merapatkan barisan, dan memusyawarahkan dengan gabungan Partai Koalisi terkait langkah-langkah kedepan," kata Fitrah. Sementara itu, Ketua Bappilu Partai NasDem Kota Cirebon, M Noupel SH MH pun mengaku lega, akhirnya B1-KWK dari Partai Gerindra sudah diterima Eti Herawati dan Suhendrik. BACA JUGA:Lolos Medical Check-up Perusahaan? Simak 12 Tips Jitu Ini yang Wajib Dicoba Para Pencari Kerja Dikatakan Noupel, pada kesempatan tersebut, Abdul Harris Bobihoe pun berpesan agar kedepan, Eti-Suhendrik bisa bersinergis dengan program-program pemerintah pusat, karena kepala daerah ini merupakan ujung tombak pemerintah pusat. "Sekretaris Partai Gerindra Jabar tadi juga berpesan kepada Pengurus Partai Gerindra, untuk All Out memenangkan Eti Herawati dan Suhendrik pada Pilkada di Kota Cirebon," kata Noupel. (sep)Rekom Gerindra untuk Eti-Suhendrik Turun Senin Malam
Selasa 27-08-2024,00:32 WIB
Reporter : Asep Saepul Mielah
Editor : Rifki Nurcholis
Kategori :
Terkait
Selasa 28-10-2025,16:22 WIB
Lawan Eti, Syahadatta Tarigan Ikut Berebut Kursi Ketua Kadin Kota Cirebon
Minggu 19-10-2025,17:04 WIB
Gerindra: Perkuat Kader, Lewat Pendidikan Politik
Senin 22-09-2025,07:03 WIB
Gerindra Ingatkan Integritas Kader, Gaungkan Prabowo 2 Periode di Forum Dikpol
Selasa 26-08-2025,21:39 WIB
Eti Herawati Kembali Pimpin NasDem, Pastikan Lebih Siap Menuju 2029
Sabtu 08-02-2025,10:24 WIB
H Suhendrik Dukung Kepala Daerah Terpilih Edo-Farida untuk Bangun Kota Cirebon
Terpopuler
Senin 05-01-2026,10:18 WIB
Samsung Galaxy S26 Series Resmi Debut, Simak Perubahan Desain dan Harganya
Senin 05-01-2026,11:28 WIB
Rekomendasi Smartwatch Redmi Terbaik: Fitur Lengkap, Harga Ekonomis!
Senin 05-01-2026,11:00 WIB
Resmi! Huawei MatePad 12 X Meluncur di Indonesia 9 Januari 2026
Senin 05-01-2026,13:35 WIB
Daftar Lengkap Smartphone yang Meluncur di Indonesia Januari 2026
Senin 05-01-2026,14:23 WIB
John Herdman Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia, Ini Profilnya
Terkini
Senin 05-01-2026,19:00 WIB
Mini Zoo Plangon Diduga Ilegal, DPRD Minta Pembangunan Dihentikan
Senin 05-01-2026,18:53 WIB
Stadion Watubelah Jadi Pusat Kegiatan Olahraga
Senin 05-01-2026,18:23 WIB
Sinopsis Drama Korea Positively Yours, Drama Komedi Romantis Adaptasi Webtoon Populer
Senin 05-01-2026,16:42 WIB
Siti Farida Tinjau Rumah Ambruk di Pegambiran, Pastikan Tahun Ini Diperbaiki
Senin 05-01-2026,16:24 WIB