CIREBON - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 3 Cirebon mengganti bantalan rel, yang sebelumnya menggunakan bantalan berbahan kayu, kali ini diganti sengan bantalan sintetis.
Manager Humas Daop 3 Cirebon Rokhmad Makin Zainul menjelaskan, penggunaan bantalan berbahan sintetis ini dilakukan untuk meningkatkan keselamatan perjalanan KA, sekaligus mendukung keberlangsungan serta pelestarian lingkungan. Selama ini, kata Rokhmad, PT KAI menggunakan tiga jenis bantalan rel, yaitu bantalan kayu, besi dan beton. BACA JUGA:Sarasehan Pencak Silat, Miing Bagito: Politik Anggaran Lemah, Kebudayaan Seperti Kerupuk di Menu Utama Bantalan beton digunakan pada mayoritas jalur di wilayah Daop 3 Cirebon, sedangkan untuk bantalan besi digunakan pada jalur simpan, sedangkan bantalan kayu digunakan pada jembatan dan wesel, atau perangkat pemindah jalur. "Tahun 2024 ini, kita mendatangkan 3.803 batang bantalan rel sintetis untuk mengganti bantalan kayu yang selama ini masih banyak digunakan pada jembatan-jembatan kereta api," ungkap Rokhmad. Dijelaskan Rokhmad, bantalan sintetis adalah teknologi yang sudah dikembangkan dan diterapkan di perkeretaapian Jepang sejak tahun 1980. BACA JUGA:Murni Pelestarian Budaya, Rhytm of The Forest dan Ibing Pencak Silat Tidak Terafiliasi Calon Bupati Manapun Bantalan sintetis ini dipilih mengganti bantalan kayu karena memiliki beberapa kelebihan, diantaranya kemampuan peredaman yang sama seperti bantalan kayu, tetapi tahan terhadap semua bahan kimia seperti oli dan solar serta tahan api. "Perawatannya juga lebih mudah dengan biaya lebih rendah, dengan usia pakai lebih dari 50 tahun serta dapat di daur ulang. Selama ini pada jembatan kereta api yang menggunakan rangka baja, KAI masih menggunakan bantalan kayu untuk meredam getaran dan kebisingan pada saat dilalui kereta api. Secara bertahap bantalan kayu akan digantikan dengan bantalan sintetis," jelas Rokhmad. Bantalan rel sendiri, kata Rokhmad, memiliki fungsi yang sangat vital dalam menunjang keselamatan perjalanan kereta api, di antaranya untuk menjaga lebar rel tidak berubah, meredam getaran dan suara, menjaga keseimbangan serta membagi beban kereta api ke tanah sehingga tidak menimbulkan kerusakan tanah. BACA JUGA:Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon Pastikan Kuota Jaminan Kesehatan APBD Aman hingga Akhir Tahun "Dari Bulan Januari hingga Oktober 2024, ada 60 jembatan kereta api yang sudah dilakukan penggantian dengan bantalan sintetis dan total bantalan sintetis yang digunakan sebanyak 3.803 batang," sebut Rokhmad. Ditambahkan Rokhmad, penggunaan bantalan sintetis ini juga mempertegas komitmen KAI untuk turut mendukung keberlangsungan dan pelestarian alam. "Semakin banyak bantalan sintetis yang dipakai, semakin banyak batang pohon yang diselamatkan dari penebangan," imbuh Rokhmad. (sep)Bantalan Rel Kayu Diganti Bahan Sintetis, Ini Kelebihannya
Kamis 31-10-2024,16:57 WIB
Reporter : Asep Saepul Mielah
Editor : Rifki Nurcholis
Kategori :
Terkait
Kamis 15-01-2026,16:46 WIB
Cuma Keluarkan Uang untuk Tiket Kereta Api Sebesar 45 Ribu, Bisa ke Cirebon dengan Aman dan Cepat
Rabu 14-01-2026,14:50 WIB
4 Juta Penumpang Pakai Kereta Api Selama 2025
Rabu 14-01-2026,05:05 WIB
Panduan Tiket Kereta Api Lebaran 2026, Wajib Tahu Sebelum Mudik
Selasa 30-12-2025,18:53 WIB
Jumlah Wisatawan Asing di Cirebon Meningkat Pesat, Kereta Api Jadi Transportasi Andalan
Senin 29-12-2025,07:37 WIB
Arus Penumpang Nataru di Daop 3 Cirebon Tinggi Capai 9.084 Pelanggan
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,17:00 WIB
Rekomendasi Wisata Cirebon Terdekat serta Kuliner Otentik Khas Daerahnya
Jumat 16-01-2026,14:13 WIB
Ramalan Zodiak Aries Hari Ini 16 Januari 2026: Fokus pada Karier atau Keluarga?
Jumat 16-01-2026,21:33 WIB
Klasemen Liga Inggris Pekan ke-21: Arsenal Masih Puncak, Persaingan & Zona Degradasi Makin Panas
Jumat 16-01-2026,12:36 WIB
Bakal Rilis di Indonesia! Redmi Note 15 Series Hp Untuk Gen Z
Jumat 16-01-2026,18:00 WIB
Ramalan Zodiak Scorpio Sabtu, 17 Januari 2026: Keberuntungan, Finansial dan Cinta
Terkini
Sabtu 17-01-2026,12:00 WIB
Belanja Puas di Awal Tahun! Intip Promo JSM Surya Toserba Terbaru Periode 16-18 Januari 2
Sabtu 17-01-2026,11:46 WIB
Panduan Lengkap Registrasi Akun SNPMB Siswa 2026: Jangan Sampai Gagal Verifikasi!
Sabtu 17-01-2026,11:19 WIB
Promo Surya Toserba Cirebon dan Kuningan Minggu Ini: Cek Daftar Harga Spesialnya di Sini!
Sabtu 17-01-2026,10:59 WIB
Wajib Tahu! Syarat dan Dokumen Penting untuk Registrasi Akun SNPMB Siswa
Sabtu 17-01-2026,10:38 WIB