RAKYATCIREBON.ID - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat X, M Nurdin menyalurkan bantuan beras dari Ketua DPR Puan Maharani pada masyarakat di Kuningan.
Bantuan beras tersebut diberikan sebagai salah satu wujud kepedulian Ketua DPR RI, Puan Maharani pada seluruh masyarakat khususnya yang terdampak pandemi Covid-19, sebab PDIP merupakan partai yang berbasis kerakyatan.
“Pada masa ini kami telah melakukan kunjungan kepada konstituennya di 20 titik yang tersebar di dapil Jawa Barat X yang meliputi kabupaten Kuningan, Ciamis, pangandaran dan kota Banjar,” kata Nurdin
Diungkapkan Nurdin, sebanyak 6000 paket beras bantuan dari Ibu Puan Maharani ketua DPR RI disalurkan, dengan melibatkan melibatkan struktural DPC dan PAC PDI Perjuangan di dapilnya, sebagai bentuk kepedulian Ibu Puan Maharani ketua DPR RI kepada masyarakat terdampak pandemi covid-19.
\"Ini bentuk kepedulian ketua DPR RI, Ibu Puan Maharani disamping menyalurkan paket sembako sekaligus menyampaikan salam kepada Bapak/Ibu semua, semoga senantiasa diberikan kesehatan,\" ucap M. Nurdin di kantor DPC PDI Perjuangan Kuningan.
Selain itu M. Nurdin juga mengingatkan kepada masyarakat yang di kunjunginya, untuk tetap menjalankan Protokol kesehatan dan segera melakukan vaksin bagi masyarakat yang belum vaksin.
\"Alhamdulillah pandemi covid19 sudah mulai mereda, namun saya mengajak masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam aktifitas sehari harinya,\" pungkasnya.(ale)