Empat Bisa Menghindar, Satu Tewas Tertimbun Longsoran Pasir Argasunya

Kamis 23-12-2021,15:40 WIB
Reporter : Iing Casdirin
Editor : Iing Casdirin

RAKYATCIREBON.ID - Galian pasir di Kelurahan Argasunya, longsor. Saat ini, jenazah penggali yang sempat tertimbun telah ditemukan, Kamis siang (23/12/2021).

Salah seorang warga setempat, Sarif mengatakan, saat kejadian di dalam cerukan bukit ada lima orang penggali.

Kemudian, tiba-tiba terjadi longsoran tanah dari atas. Empat diantaranya berhasil lari menghindar, namun satu orang tertimbun atas nama Rohim warga Karanganyar, Kelurahan Argasunya, Kota Cirebon.

\"Pencarian korban dengan penggalian manual sekitar pukul 14.00 WIB berhasil ditemukan,\" kata Sarif, kepada radarcirebon.com.

Selain satu orang yang tertimbun, di cerukan itu terdapat sebuah truk yang juga terkubur pasir.

Di lokasi saat ini sudah terdapat petugas TNI, Polri juga BPBD Kota Cirebon.

Adapun cerukan yang longsor kini ditutup menggunakan bambu agar tidak dimasuki oleh warga.

Seperti diberitakan sebelumnya, galian c di Kedung Jumbleng, Kelurahan Argasunya, Kota Cirebon longsor.

Informasi yang diterima radarcirebon.com dari Masyarakat Peduli Bencana, longsor terjadi sekitar pukul 11.00 WIB.

Ketika hendak dilakukan pengangkutan pasir ke truk, terjadi longsoran dari terowongan yang dilakukan penggalian untuk pengambilan pasir atau galian tipe c.

Aktivitas penggalian pasir secara manual dan tradisional tersebut menyebabkan seorang warga tertimbun material tanah.

\"Satu orang dan satu mobil tertimbun belum digali,\" kata informasi warga setempat.(yud)

Tags :
Kategori :

Terkait