Sisa 2 Bulan, Pembangunan Pataraksa Baru 30 Persen

Sabtu 30-10-2021,13:00 WIB
Reporter : Iing Casdirin
Editor : Iing Casdirin

RAKYATCIREBON.ID  – Batas waktu pembangunan Alun-alun Pataraksa tinggal dua bulan lagi. Sementara progresnya baru terlaksana 30 persen. Ada kekhawatiran, pembangunannya tidak tuntas di akhir tahun.

“Kami mendorong agar pekerjaan Alun-alun Pataraksa bisa tuntas. Jangan sampai mangkrak. Akhir tahun harus beres,” kata Ketua Lesda Kabupaten Cirebon, Abdurohim, Jumat (29/10).

Karena belum ada jaminan di tahun depan akan kembali menerima kucuran anggaran. Sehingga, pekerjaannya bisa langsung diteruskan. “Siapa yang menjamin. Kan belum tentu. Jadi, tekan peluang terjadinya proyek mangkrak. Ini di depan kantor bupati. Jangan malu-maluin lah,” tegasnya.

Sementara itu, Kabid Pertamanan dan Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon, Rio Eka Nanjaya mengatakan, berdasarkan laporan dari pihak MK Alun-alun Pataraksa, progres pembangunan saat ini baru sampai tahap 30 persen. \"Laporan terakhir progresnya dari MK sekarang sudah kurang lebih 30 persen,\" ujarnya.

Pihak pelaksana proyek masih optimis rencana pembangunan tersebut bisa selesai sesuai waktu yang telah ditetapkan. \"Ya memang harus selesai di Desember. Konfirmasi dari pelaksana mereka masih optimis bisa selesai,\" imbuhnya.

Terkait opsi penambahan waktu atau addendum proyek tersebut, Rio mengaku belum berpikir ke arah sana. Pasalnya, pihak pelaksana masih optimis pekerjaan tersebut bisa selesai sesuai jadwal. \"Kita belum berpikir ke arah addendum. Pelaksana optimis bisa selesai tepat waktu,\" bebernya.

Terpisah, Bupati Cirebon Drs H Imron MAg berharap agar revitalisasi Alun-alun Pataraksa bisa selesai dikerjakan tepat waktu. Sehingga, bisa segera dimanfaatkan oleh masyarakat Kabupaten Cirebon.

\"Harapan saya bisa segera selesai. Mudah-mudahan tidak ada kendala, karena nanti jika sudah selesai kita akan merasakan manfaatnya,\" ungkapnya.

Namun demikian, Imron mengaku belum mendapatkan informasi terkait progres pembangunan Alun-alun Pataraksa tersebut. Ia akan menanyakan progresnya ke dinas terkait, dan meminta agar proses pembangunannya dikebut. Karena waktunya semakin mepet.

\"Saya belum pernah dapat update proses perkembangannya. Nanti saya tanyakan ke dinasnya. Tapi sekali lagi harapan saya, proyek ini bisa cepat selesai,\" pungkasnya. (zen)

Tags :
Kategori :

Terkait