RAKYATCIREBON.ID - Warga di Desa Puntang, Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu digemparkan adanya seorang pria yang ditemukan tak bernyawa di sebuah gerai Anjungan Tunai Mandiri (ATM), Selasa (27/4) malam. Oleh polisi, jenazahnya dibawa ke rumah sakit terdekat guna penyelidikan lebih lanjut.
Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh Susilo Herlambang melalui Kapolsek Losarang, Kompol H Mashudi membenarkan kejadian tersebut. Dari kartu identitasnya diketahui bernama Agus Tandi Abdullah (35) asal Desa Gunungsari Ulu, Kecamatan Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Diduga, korban hendak melakukan transaksi di gerai ATM BRI Unit Krimun.
Dikatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 21.58 WIB. Ketika itu pihaknya menerima laporan dari Endi Suwendi yang merupakan security BRI Krimun. Ia yang sedang melaksanakan piket jaga malam melihat di dalam ruangan gerai ATM ada seorang pria yang tergeletak. Saat didekati kondisinya terlihat mengeluarkan darah dari bagian mulutnya.
Di lokasi kejadian, pria yang dilaporkan tampak sudah tidak bergerak. Sedangkan di parkiran gerai ATM terdapat sepeda motor jenis Honda Beat lengkap dengan helem. \"Kami langsung menghubungi pihak puskesmas untuk meminta bantuan mobil ambulan. Kemudian kita evakuasi, dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan pemeriksaan medis,\" terangnya.
Dari pakaian korban, lanjut kapolsek, ditemukan dompet dari saku celana berisikan KTP, kartu ATM BRI, dan kartu ATM Mandiri. \"Berdasarkan hasil pemeriksaan tidak ditemukan bekas adanya kekerasan. Kematiannya diduga karena sakit,\" pungkasnya. (tar)