Polres Ciko Bantu Rehab Rumah Tak Layak Huni di Kalijaga

Kamis 25-03-2021,12:06 WIB
Reporter : Iing Casdirin
Editor : Iing Casdirin

RAKYATCIREBON.ID - Jajaran Kepolisian Resor Cirebon Kota memberikan bantuan berupa perbaikan rumah yang sudah tidak layak huni kepada salahsatu warga di RW 04 Tugu Dalem, Kelurahan Kalijaga, Harjamukti.

Kamis (25/03), bersama dengan Wakil Walikota Cirebon, Hja Eti Herawati, serta Ketua Baznas Kota Cirebon, M Taufik, S Ag, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan menyerahkan langsung kunci dari rumah yang sudah selesai diperbaiki personelnya tersebut.

Dari informasi yang berhasil dihimpun, perbaikan rumah milik Sunaniti (57) warga Kalijaga, berawal saat Kapolres, bersama Wakil Walikota tutun berkunjung di wilayah tersebut, kemudian salahsatu personil kepolisian melapor ada salahsatu rumah warga yang sudah tidak layak dan memerlukan bantuan.

Dari situlah Polres Ciko dibawah komando Imron langsung mengeksekusi rumah tersebut, sampai disulap menjadi rumah yang lebih layak.

Wakil Walikota Cirebon, Hja Eti Herawati mengapresiasi langkah dari jajaran kepolisian, dimana salahsatu persoalan sosial di Kota Cirebon selesai dengan turun tangannya unsur Polri.

\"Luar biasa, pak kapolres ini memang sangat luar biasa, waktu itu datang, langsung eksekusi, tahu-tahun peresmian saja,\" ungkap Eti.

Sekilas ia mengingat, bahwa beberapa waktu lalu, ia bersama Kapolres dan juga Baznas datang ke RW 04 Tugu Dalem untuk meninjau rumah salahsatu warga yang roboh karena hujan dan angin kencang.

Namun saat itu, selain meninjau rumah roboh, ia juga melihat ada satu rumah yang memerlukan perbaikan karena sudah tidak layak.

\"Waktu itu cuma nengok, tapi beliau langsung tindak lanjuti, ini membuat saya bangga,\" kata Eti.

Sembari berguyon, Eti pun mengatakan bahwa Warga Kota Cirebon masih banyak yang rumahnya memerlukan perbaikan, dan siap menerima bantuan selanjutnya dari kepolisian. Hal tersebut disampaikan di depan Kapolres, dan disambut senyum oleh Imron.

Sementara itu, pemilik rumah yang diperbaiki kepolisian, Sunaniti (57), mengaku terharu dengan kebaikan yang diterimanya dari unsur kepolisian.

\"Alhamdulillah, saya senang sekali mas, tidak nyangka dapat bantuan seperti ini dari bapak polisi,\" ungkap Sunaniti. (sep)

Tags :
Kategori :

Terkait