Ingin Bangkit, Majalengka Mulai Lengkapi Fasilitas di Objek Wisata

Jumat 05-02-2021,20:00 WIB
Reporter : Iing Casdirin
Editor : Iing Casdirin

RAKYATCIREBON.ID - Pemkab Majalengka melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Majalengka, akan membangkitkan kembali geliat perekonomian di sektor pariwisata Majalengka.

Pasalnya, sektor pariwisata di Kabupaten Majalengka menjadi salah satu sektor yang terdampak pandemi Covid-19. Buka tutupnya objek wisata di Majalengka berdampak pada penurunan kunjungan wisatawan.

Kepala Disparbud Kabupaten Majalengka, Lilis Yuliasih mengatakan pada tahun 2021 ini pihaknya telah menyiapkan berbagai event untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata di tengah pandemi yang sedang melanda ini.

\"Kami akan membangkitkan kembali sektor pariwisata ekonomi kreatif di Kabupaten Majalengka. Kami akan merencanakan berbagai event di tahun ini yang sudah tersusun dalam kalender event 2021,\" kata Lilis kepada Rakyat Cirebon, Kamis (4/2).

Menurutnya, berbagai event akan kembali direncanakan guna membangkitkan geliat pariwisata ekonomi kreatif di Kabupaten Majalengka.

Pada masa penerapan PSBB Proporsional saat ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka memperbolehkan industri pariwisata, dan aktivitas ekonomi kreatif kemudian seni pertunjukan dan budaya kembali beroperasi. Tentu dengan berbagai pembatasan baik waktu maupun pengunjung.

Oleh karenanya, kata dia, untuk mendongkrak kunjungan wisata ini, pihaknya sudah menyiapkan berbagai strategi. Seperti, peningkatan promosi destinasi wisata Majalengka berikut UMKM atau kuliner khas Majalengka sebagai oleh-oleh Majalengka.

\"Kemudian kami juga jalin kerjasama kemitraan dengan berbagai pihak. Kami dukung sarana prasarana di berbagai objek wisata Majalengka,\" ucapnya.

Pihaknya juga akan membangun wisata halal, wisata bersih dan representatif dengan dilengkapi fasilitas masjid Raharja. Fasilitas tersebut akan dibangun di objek wisata Panyaweuyan, Bukit Kanaga, Cikebo, Paralayang dan Situ Cipanten. Modelnya sama seperti yang sudah dibangun di bunderan munjul Taman Raharja.

\"Harapan ke depan kunjungan wisata ke Majalengka akan kembali naik dengan berbagai strategi yang telah kita rencanakan,\" harapnya.

Mengantisipasi adanya klaster wisata, pihaknya sudah meminta pelaku pariwisata menyiapkan perlengkapan kesehatan di lokasi objek wisata. Serta informasi melalui spanduk-spanduk imbauan untuk para pengunjung di berbagai sudut tempat wisata.(hsn)

Tags :
Kategori :

Terkait