Jelang Lebaran Tahun Ini Bisa Untung 3 Kali Lipat

Rabu 30-05-2018,09:05 WIB

CIREBON – Selama bulan puasa omset pedang pasar sandang Tegalgubug Kecamatan Arjawinangun mengalami kenaikan signifikan.  Hal itu dibenarkan oleh salah satu pedagang pakaian anak-anak, lelaki dan perempuan dewasa, Ida Farida (30). Pada hari-hari biasa ia mengaku biasa mendapatkan keuntungan bersih Rp2-3 juta rupiah. Namun jelang Idul Fitri ini ia bisa meraup keuntungan hingga tiga kali lipat dari hari biasanya. “Namanya bulan penuh barokah, jadi bagi pedagang ya berkahnya banyak pembeli mas,” kata Ida pada Rakcer. Meningkatnya pembeli di saat bulan puasa, menurut Ida, karena untuk memenuhi sandang saat lebaran nanti. Selain itu tidak sedikit orang yang mendadak menjadi penjual pakaian, sehingga mempengaruhi daya beli di pasar sandang itu.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler