Paslon Oke Komitmen Akan Maksimalkan Pelabuhan

Rabu 30-05-2018,07:08 WIB

CIREBON - Kehadiran Pelabuhan Cirebon hingga saat ini belum dimaksimalkan oleh Pemerintah Kota Cirebon untuk masyarakat sekitar, meskipun ada rencana revitalisasi. Meski ada bongkar muat Semen dan beberapa barang lainnya, namun tetap bongkar muat batubara  masih dominan. Warga sekitar hanya terdampak debu batubara tanpa ada keberpihakan dari pemerintah yang jelas. Bahkan, Peraturan Walikota (Perwali) Nomor 38 Tahun 2016 tentang Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) terkesan mandul dan tidak ada realisasinya bagi masyarakat sekitar. Atas hal itu, Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon nomor urut satu, H Bamunas S Boediman MBA dan Effendi Edo akan memaksimalkan peran pelabuhan dan lingkungan masyarakatnya agar lebih mandiri lagi.

Tags :
Kategori :

Terkait