Ramai Isu Reshuffle, 2 Menteri dari Nasdem Tidak Ikut Rapat Terbatas, Aduh Bener-bener...
Menteri LHK Siti Nurbaya--
RAKYATCIREBON.ID, JAKARTA - Di tengah santernya isu reshuffle, 2 menteri dari Nasdem malah tidak menghadiri rapat terbatas dengan presiden.
Pegiat media sosial Eko Kuntadhi menyoroti dua menteri dari Partai NasDem yang tak nampak saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat terbatas (ratas) jelang Rabu Pon, 1 Februari 2023.
Hal tersebut ditanggapi Eko Kuntadhi melalui akun Twitter pribadi miliknya. Dalam cuitannya, Eko Kuntadhi mengatakan bahwa dua menteri NasDem itu kemungkinan sedang dampingi calon presiden atau Capres dari Partai NasDem, Anies Baswedan.
Eko Kuntadhi menyebutkan bahwa hal itu keperluan kampanye. Dua menteri yang absen tersebut adalah Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo dan Menteri Kehuhatan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya.
"Mungkin dua menteri itu lagi dampingi Pak Anies kampanye…," ujar Eko Kuntadhi dikutip dari akun Twitter pribadi miliknya, Rabu (1/2).
Sebelumnya, Surya Paloh pun bertemu dengan Jokowi di Istana Negara pada Kamis (26/1) sore. Partai NasDem buka suara terkait pertemuan tersebut.
Kabar pertemuan Surya Paloh dan Jokowi ini awalnya disampaikan oleh Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni. Dia menyebut pertemuan keduanya bermakna positif.
"Iya (Surya Paloh bertemu Jokowi), kemarin sore saya dengar," kata Sahroni.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini menyebut pertemuan dilakukan secara mendadak. Pertemuan itu berlangsung di Istana Negara.(wartaekonomi/rakcer)
Sumber: