UI BBC Makin Mantap jadi Kampus Digital, Punya Prodi Internasional hingga Mampu Lahirkan Lulusan Berdaya Saing

UI BBC Makin Mantap jadi Kampus Digital, Punya Prodi Internasional hingga Mampu Lahirkan Lulusan Berdaya Saing

MANTAP. Rektor UI BBC, Dr H Oman Fathurohman MA menjelaskan, inovasi UI BBC terus dilakukan agar kampus ini dapat terus melahirkan lulusan berdaya saing.--

RAKYATCIREBON.ID, CIREBON - Universitas Islam Bunga Bangsa Cirebon (UI BBC) tak pernah berhenti lahirkan inovasi. Salah satunya memantapkan visi menjadi kampus digital yang berkapasitas internasional.

Hal itu ditegaskan Rektor UI BBC, Dr H Oman Fathurohman MA kepada sejumlah media, Senin (4/12/2023). Menurut Oman, inovasi UI BBC terus dilakukan agar kampus ini dapat terus melahirkan lulusan unggul.

Hasilnya, pada 2020, UI BBC Cirebon mendapatkan Anugerah ADIKTIS dari Kemenag RI sebagai Kampus Digital dengan Inovasi Layanan Rintisan Smart Campus Nasional dan memiliki motto Good Character and Visionary.

"Sesuai dengan visi kami yang ingin menjadikan UI BBC sebagai kampus riset, digital dan leadership," jelas Oman.

Menurutnya, pencapaian UI BBC saat dimulai sejak lama. UI BBC berhasil melakukan transformasi. Dari mulai taraf sekolah tinggi yang diresmikan pada 2003, kemudian menjadi institut pada 2011.

Kini, status kelembagaan UI BBC telah paripurna dengan menjadi universitas pada tahun 2022. Namun semua itu, jelas Oman, bukan merupakan puncak dari inovasi yang terus ditumbuhkan UI BBC.

Menurut Oman, masih ada banyak hal yang ingin dicapai UI BBC demi mewujudkan cita-cita menjadi kampus digital berkapasitas internasional.

Upaya yang ditempuh ialah dengan menambah jumlah program studi doktoral, magister dan sarjana seraya menggenjot pula kualitasnya dengan akreditasi unggul.

Dikatakan Oman, UI BBC saat ini punya 9 program studi sarjana, 2 magister dan 1 doktoral. "Visi kami minimal punya 3 program doktoral, 5 magister dengan akreditasi tidak hanya nasional. Tapi internasional," terangnya.

Ditambahkan Oman, indikator UI BBC telah berada di jalur yang tepat dapat dilihat dari keberhasilan seorang lulusan UI BBC yang berhasil tembus beasiswa S2 program LPDP di salah satu kampus di Australia.

"Puncaknya kami ingin bangun UI BBC menjadi kampus go international. Ingin menghantarkan mahasiswa untuk go international," terangnya.

Selain itu, jelas Oman, pihaknya juga mengembangkan program studi internasional tepatnya pada Program Studi Pendidikan Agama Islam dan Program Studi Pendidikan Guru SD/MI.

Pada proses kegiatan belajar menganar di dua program studi ini digunakan dua bahasa. Yakni Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. "Ini program S1 dengan dua bahasa. Juga didampingi para profesor," tegas Oman.

Dia berharap, spirit untuk menjadi kampus unggul juga merasuk pada seluruh civitas akademika. Sehingga visi menjadi kampus digital berkapasitas internasional dalam terwujud.

"Diharapkan mereka (mahasiswa) tidak hanya melanjutkan di kampus kita, tetapi mereka juga bisa melanjutkan beasiswa internasional," pungkas Oman. (wan)

Sumber: