Tampil Lebih Gahar, All New Xenia Resmi Dipasarkan di Cirebon

Tampil Lebih Gahar, All New Xenia Resmi Dipasarkan di Cirebon

RAKYATCIREBON.ID - Xenia menjadi mobil kelas low MPV andalan Daihatsu. Sejak mengaspal pada 2004 silam, Xenia sudah terjual 683.633 unit secara nasional hingga Oktober 2021.

Tingginya minat masyarakat terhadap Xenia membuat Daihatsu serius mengembangkan mobil 7 seater ini sebagai salah satu ikon. Hal itu terlihat dari transformasi Xenia selama 18 tahun.

Branch Manager Astra Daihatsu Cirebon, Vincentius Allen Budiono menjelaskan, seri terbaru Xenia, All New Xenia, kini telah hadir di Cirebon. Tampil lebih gahar dengan tambahan fitur cangih. Namun tidak menghilangkan karakter Xenia sebagai mobil keluarga.

\"Daihatsu Xenia telah 18 tahun di Indonesia dan menjadi salah satu pemain utama di segmen LMPV sejak tahun 2004 hingga dijuluki Mobil Sejuta Umat. Xenia telah mengalami beberapa kali perubahan dan kali ini mengalami perubahan secara total,\" ujar Allen saat mini conpress didampingi Hermawan Yuliantoro, Kepala Bengkel Astra Daihatsu Cirebon, kemarin.

Allen menjelaskan, All New Xenia tersedia dalam 2 pilihan mesin berkapasitas 1.3L dan 1.5L. Mobil ini juga didukung teknologi D-CVT. Mesinnya memiliki performa yang bertenaga, responsif, akselerasi yang halus dan mampu efisiensi bahan bakar lebih baik.

Tak cuma itu, dari sisi fitur keselamatan berkendara, All New Xenia dilengkapi sistem teknologi Advanced Safety Assist (ASA). Sekaligus menjadikan All New Xenia low MPV pertama yang mengadopsi teknologi ASA.

Allen menjabarkan, dengan ASA kelematan berkendara dapat ditingkatkan. Ada 6 fitur utama dalam teknologi ASA. Beberapa di antaranya yakni collision warning untuk mendeteksi potensi tabrakan. Kemudian ada collision braking untuk mendukung pengereman mengurangi resiko benturan.

Lalu ada lane departur warning untuk peringatan mobil keluar jalur tanpa sengaja. Juga ada lane departur prevention untuk mengoreksi stir agar mobil kembali ke jalurnya.

\"Ini untuk mengurangi micro sleep. Saat mengemudi di jalan tol lalu ngantuk beberapa detik sehingga mobil keluar jalur akan ada peringatan dari fitur ini. Juga mobil bisa masuk jalur lagi secara otomatis,\" ujar Allen.

Selain itu, All New Xenia juga dilengkapi anti lock brake system (ABS), electronic brakeforce distribution (EBD), hill start assist (HSA), vehicle stability control (VSC), emergency stop signal (ESS), dual airbag, rear parking camera & 360 degreea around view monitor, window jam protection dan immobilizer.

Perbedaan mencolok dari seri Xenia sebelumnya juga terlihat dari exterior All New Xenia. Dengan disain futuristik, lampu LED modern serta polished alloy wheel yang sporty. Menjadikan tampilan All New Xenia sangat berbeda.

Sementara interior All New Xenia juga tak kalah ciamik. All New Xenia memiliki kabin dan bagasi yang luas. 3 baris kursi flesibel yang bisa disesuaikan menjadi sofa mode. Fitur ini memaksimalkan posisi istirahat penumpang ketika perjalanan jauh.

Instrumen panel didesain untuk memberikan keleluasaan jarak pandang dalam berkendara dan dilengkapi dengan tampilan head unit floating yang modern.

All New Xenia diluncurkan dalam 7 varian. Yakni All New Xenia 1.3 M untuk tipe terendah lalu varian 1.3 X, 1.3 R, 1.3 R ADS, 1.5 R, 1.5 R ADS, dan varian 1.5 R ASA sebagai tipe tertinggi. Tersedia dalam 7 pilihan warna yakni white solid, black metalic, silver metalic, dark grey metalic, greenish gun metal, purplish silver dan compagno red.

Sumber: