SEMA IAIN Cirebon Gandeng DEMA dan UKM – UKK Gelar Rapat Kerja Bersama

SEMA IAIN Cirebon Gandeng DEMA dan UKM – UKK Gelar Rapat Kerja Bersama

FOTO BERSAMA. Pengurus SEMA, DEMA dan UKM - UKK IAIN Syekh Nurjati Crebion foto bersama usai rapat kerja di Kuningan.

RAKYATCIREBON.CO.ID - Senat Mahasiswa (SEMA) IAIN Syekh Nurjati Cirebon menggelar Rapat Kerja bersama seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) - Unit Kegiatan Kampus (UKK) dan Dewa Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Institut di Hotel Ayong, Kuningan, Rabu – Jumar  (25-27/9).  

UKM - UKK terdiri dari Teater Awal, Mahapeka, PSM, FK3, FATSOEN, HTQ, El - Fadh, Shabura, Bola Volly, Merpati Putih, Aa Boxer, PB Senja, Pramuka, KPM, MENWA, KOPMA, Senja Preneur hingga LDM.

Acara ini dihadiri oleh pengurus SEMA Institut, 4 orang perwakilan dari masing-masing UKM - UKK dan 8 orang perwakilan DEMA Institut. Seperti yang dikatakan oleh Cicik Zakiyatur Rosyidah, selaku ketua SEMA IAIN Institut, kegiatan ini tidak dihadiri oleh semua pengurus UKM-UKK dan Dema Institut namun hanya bersifat delegasi.

Sesuai dengan temanya Mewujudkan Gerakan Visioner, Revolusioner, dan Sinergitas Seluruh UKM dan UKK bersama Birokrasi Keorganisasian Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon. SEMA  menghadirkan 2 narasumber yaitu Kepala Sub Direktorat Sarana Prasarana dan Kemahasiswaan Direktorat Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Dirjen Pendidikan Islam Agama RI, Ruchman Basori Sag MAg dan Kepala Satuan Pengawasan Internal (SPI) IAIN Syekh Nurjati, H Mohamad Fitri SAg MAkt serta pihak Rektorat dan Kemahasiswaan. 

Acara ini berlangsung selama 3 hari, hari pertama penyampaian materi oleh kedua narasumber, hari ke 2 Rapat Kerja dan hari terakhir diisi oleh pembacaan SK Program Kerja sekaligus penutupan.

Adapun *tujuan* diadakannya Rapat Kerja SEMA Institut, UKM - UKK dan DEMA Institut ini adalah untuk mendata program kerja seluruh UKM - UKK yang akan di laksanakan tahun 2019 sampai 2020. Untuk dapat mendukung seluruh kegiatan dan mempublikasikan ke seluruh mahasisawa IAIN mengenai agenda besar dari ormawa tingkat institut ini.

Dengan diadakannya kegiatan ini, Cicik juga berharap kegiatan ini dapat membentuk kegiatan IAIN yang didukung oleh semua kreatifitas UKM-UKK, DEMA dan SEMA IAIN Syekh Nurjati cirebon 

“Adapun output  kegiatan ini adalah seluruh UKM-UKK mengenal program kerja UKM-UKK lain, bisa saling suport dan bekerja sama dalam satu event gabungan,” tukas Cicik. (wan)

Sumber: