Cahya Kamila, Happy Terus
Senin 17-04-2017,01:37 WIB
RASA bahagia tak dapat disembunyikan artis cantik Cahya Kamila saat menjadi saksi momen sakral pernikahan sang ibu yang juga pesinetron kondang, Nani Wijaya yang dilangsungkan di Masjid Sang Cipta Rasa, Kasepuhan, Kota Cirebon (16/4).
|
Cahya Kamila. Foto: Ist./Rakyat Cirebon |
Pasalnya bagi Cahya, pernikahan tersebut menjadi momen penting bagi sang bunda meski telah memasuki usia senja, 73 tahun. Cahya menuturkan, hadirnya sosok ayah tiri, sekaligus melengkapi kekosongan peran seorang ayah bagi dirinya.
“Perasaannya happy selagi melihat ibu juga happy. Harapannya semoga yang paling penting ibu sama Bapak Ajip yang sudah menjadi bapak aku semoga sehat, dan mereka berdua sehat selalu, bahagia terus saling mengisi dan membahagiakan, happy terus,” ungkapnya.
Menurut Cahya, di mata sang ibu, suami baru yang kini menjadi ayah tirinya merupakan sosok pria yang kebapakan.
Sehingga, di usia ibunya yang sudah sepuh kehadiran suami baru diharapkan menjadi pelengkap sekaligus teman untuk mengisi hari-hari tua. “Ibu bilang orangnya baik, dewasa, pengertian. Kelihatannya ibu ceria happy bawaannya. Kalau kenal sih udah lama dari zaman dulu,” jelasnya. (wan)
Sumber: