Pengangguran Tinggi, Fokus Asah Skill Calon Tenaga Kerja
Kamis 01-12-2022,12:00 WIB
RAKYATCIREBON.ID, MAJALENGKA - Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Perdagin) Majalengka, Aeron Randi AP MP mengungkapkan angka pengangguran di kota angin cukup banyak.
Hal tersebut akibat Covid-19 yang memaksa tak sedikit karyawan di sejumlah industri di kota angin mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
“Saya mendapatkan laporan yang masuk, memang cukup banyak. Pandemi Covid-19 yang melanda dunia membuat pertumbuhan ekonomi dari sektor industri melemah. Hal ini menyebabkan terjadinya PHK,” ungkap Aeron.
Menurut dia, solusi agar para pekerja kembali menggeliat seiring mulai bangkitnya ekonomi nasional pada tahun ini tentu harus diberikan motivasi kepada calon tenaga kerja. Diantaranya memberikan pelatihan kepada calon tenaga kerja sebelum masuk ke dunia industri.
Motivasi dan pemberdayaan ini guna menumbuhkan para pekerja agar kembali bekerja pasca Pandemi Covid-19. Pihaknya berupaya menggandeng sejumlah stakeholder baik dari kementerian melalui Dirjen Perindustrian beserta lembaga terkait serta legislative, untuk mengadakan diklat berbasis kompetensi bagi para calon tenaga kerja.
“Kebutuhan pelatihan atau diklat sangat riil dan bermanfaat untuk melatih kompetensi calon tenaga kerja. Terlebih kebetulan pertumbuhan industri di Majalengka sangat banyak yang harus diimbangi dengan tenaga kerja,” terangnya.
Pihaknya meyakini tahun 2023 mendatang kebutuhan tenaga kerja bisa mencapai ribuan orang. Agar penyerapan tenaga kerja lebih maksimal, tentunya para calon tenaga kerja harus dilatih skill atau kemampuan.
“Skill itu selain mendapatkan SDM, juga para pekerja bisa beradaptasi ketika masuk ke dunia industri. Dari investasi sektor industri di Majalengka cukup banyak, setidaknya bisa menyerap kebutuhan 7 ribu tenaga kerja,” pungkas mantan Kadishub Majalengka ini. (ono)
Kategori :