CIREBON, RAKYATCIREBON.ID - Mahasiswa Ilmu Hadis IAIN Syekh Nurjati Cirebon adakan Donor Darah bersama PMI bersinergi dengan Mahapeka IAIN Syekh Nurjati Cirebon, belum lama ini.
Jurusan Ilmu Hadis Gelar Donor Darah
Sabtu 03-12-2022,09:00 WIB
Di samping itu, diadakan kompetisi Olahraga, agama, dan seni, masih dalam rentetan acara Gemilang Ria Ilmu hadis (GERIMIS).
Kompetisi tersebut meliputi Online dan Offline untuk Online itu ada Tahfidz Hadis, dan Desain Grafis, untuk offline nya itu ada Futsal, Badminton, Mobile Legends, untuk badminton dan futsal itu dilaksanakan di ANT Sports.
Untuk Futsal dan Mobile Legends khusus untuk Internal Jurusan Ilmu Hadis per-semester, untuk badminton itu Se-Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah.
Untuk juara 1 Lomba Badminton Single diraih oleh saudara Saiq dari Jurusan KPI, Juara 2 Lomba Badminton Single diraih oleh Misbahul Chairi dari Jurusan Ilmu Hadis, untuk Juara 1 Lomba Badminton Ganda campuran diraih oleh Riko, dan Syifa dari Jurusan IAT.
Kemudian Juara 2 Lomba Badminton Ganda campuran diraih oleh Misbahul Chairi, dan Asti Oktaviani dari Jurusan Ilmu Hadis, untuk Juara 1 Lomba Tahfidz Hadis diraih oleh Tian Oktaviani dari Jurusan PBA.
Untuk Juara 1 Lomba Desain Grafis diraih oleh Afifudin dari UIN SMH Banten Jurusan Perbankan Syariah, untuk Juara 1 Mobile Legends diraih oleh Mahasiswa Ilmu Hadis IAIN Syekh Nurjati Cirebon semester 7 dan Juara 2 Mobile Legends diraih oleh Mahasiswa Ilmu Hadis IAIN Syekh Nurjati Cirebon semester 5. (wan)
Kategori :