CIREBON, RAKYATCIREBON.DISWAY.ID - SMA Negeri 3 Cirebon telah mengadakan program SmarTren Ramadan selama bulan puasa tahun ini. Program yang melibatkan seluruh siswa dari kelas 10 hingga kelas 12 ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan serta mengontrol ibadah puasa para siswa.
"Jadi selama Ramadan, SMAN 3 Cirebon itu punya program SmarTren Ramadan yang diikuti oleh seluruh murid yang beragama muslim dari kelas 10 sampai kelas 12," ujar Syahroni, Humas SMAN 3 Cirebon.
SmarTren Ramadan dimulai sejak pagi hari dengan persiapan wudhu pada pukul 06.30 WIB. Setelah itu, siswa melaksanakan sholat dhuha secara individu di lapangan sekolah.
"Anak-anak masuk jam 6.30 WIB, kemudian langsung ambil wudhu untuk sholat Dhuha di lapangan secara individu sebelum dimulainya acara," jelasnya.
Lebih lanjut, Syahroni mengatakan setelah sholat dhuha, seluruh siswa membaca Al-Quran secara bersama-sama dengan target satu juz setiap pertemuan. Kegiatan ini akan berlangsung hingga 20 Maret.
"Setiap pertemuan, kita membaca satu juz, terus sampai nanti tanggal 20," katanya.
Namun, karena adanya ujian, Syahroni mengungkapkan bahwa SmarTren Ramadan hanya berlangsung pada 6-7 Maret dan 19-20 Maret. Pada 10-18 Maret, siswa akan mengikuti program lain seperti pembelajaran daring untuk kelas 10 dan 11, serta ujian bagi kelas 12.
"Rencana sih kalau memungkinkan, nanti ada khataman Al-Quran juga," tambahnya.
Kata Syahroni kepada awak media, program ini tidak hanya bertujuan meningkatkan keimanan siswa tetapi juga mengontrol pelaksanaan puasa mereka.
"Tujuan adanya Smartren Ramadan itu meningkatkan keimanan, kemudian mengontrol anak-anak dalam berpuasa," katanya.
Selain itu, SmarTren Ramadan juga menjadi wadah bagi para guru dan mentor untuk memberikan pembinaan kepada siswa.
"Dengan adanya masukan dari guru atau mentor, insya Allah anak-anak akan berkembang keimanannya kepada Allah SWT," jelasnya.
Syahroni juga membeberkan, salah satu kegiatan unggulan dalam program ini adalah tausiah setelah sholat dzuhur, yang disampaikan langsung oleh siswa SMA Negeri 3 Cirebon.
"Setiap sholat dzuhur berjamaah, siswa yang memberikan tausiah," katanya.
Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada siswa dalam memperdalam ilmu agama dan melatih kemampuan berbicara di depan umum.