KemenKopUKM Apresiasi Jambore Nasional

Senin 20-12-2021,08:00 WIB
Reporter : riyan
Editor : riyan

RAKYATCIREBON.ID - Jambore Nasional Perguruan Tinggi dan Gerakan berkoperasi, sekaligus Expo UMKM dan Pesona Kopi Kuningan di Kampung Tumaritis, Desa Wisata Sakerta Timur Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan berjalan dengan sangat meriah, terlihat dari antusiasme tinggi para Pegiat UMKM Kuningan dalam mempromosikan Produk-Produknya pada acara tersebut.

Banyak Booth menarik selain Booth UMKM Kuningan, diantaranya ada juga Booth Pojok Layanan seperti Pelayanan dari DPMPTSP untuk legalitas Perijinan, Dinas Kesehatan memberikan layanan untuk kebutuhan Sertifikat Produksi Pangan–Industri Rumah Tangga (SPP-IRT) dan BPOM, Kantor Kementerian Agama memberikan informasi mengenai sertifikat halal, KPP Pratama untuk layanan perpajakan seperti NPWP dan Konsultasi Pajak, FTA Center Bandung layanan Konsultasi Ekspor dan dari DISKOPDAGPERIN sendiri membuat booth untuk layanan Konsultasi SNI dan HACCP.

Jambore nasional dihadiri langsung oleh Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Ir Arif Rahman Hakim yang didampingi Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH yang disambut dengan Tari Pangbage sekaligus pengalungan Bunga.

Semua Elemen masyarakat hadir dan antusias dalam penyambutan tersebut termasuk Kepala OPD Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan, Camat, Kades, Para Pegiat UMKM Kuningan dan Masyarakat Desa Sakerta Timur.

“Saya sangat mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan yang dilaksanakan Diskopdageprin ini, karena ini sangat membantu pelaku ekonomi mikro, kecil dan menengah dalam mempromosikan produk serta membangkitkan perekonomian masyarakat di masa pandemi,” kata Bupati Kuningan H Acep Purnama.

Lebih lanjut Bupati mengatakan, event semacam ini haruslah dilaksanakan secara rutin. jadi ini kekuatan kita yang luar biasa, tapi promosi seperti ini belumlah cukup. pelaku UMKM juga harus bisa mempromosikan produknya, secara online, dan harus belajar platform digital.

“Kedepan saya sarankan ke seluruh UMKM di Kabupaten Kuningan agar membentuk brandnya masing-masing. Dalam hal ini Pemkab Kuningan akan memfasilitasi seluruh UMKM dengan pelatihan dan bimbingan teknis. Kesadaran masyarakat untuk membeli produk dalam negeri adalah hal yang positif, salah satu cara untuk memulihkan perekonomian nasional akibat pandemi covid-19,” tutur Acep.

Sementara itu, Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Ir Arif Rahman Hakim, menyampaikan apresiasi kepada Bupati Kuningan Acep Purnama yang selalu menyertakan UMKM dalam program strategis di Kabupaten yang terkenal memiliki hawa sejuk ini.

\"Maka tidak heran kalau saya dengar pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Kuningan sudah positif. Ini tak lepas dari pelaku UMKM nya yang mampu eksis, tangguh, dan inovatif khususnya disaat pandemi Covid-19,\" kata Arif Rahman Hakim usai meresmikan UMKM Expo dan Pesona Kopi Kuningan Menuju Pasar Global.

Arif menegaskan, pihaknya akan terus mendukung UMKM di Kabupaten Kuningan khususnya dan UMKM selindo pada umumnya, melalui berbagai program strategis KemenKopUKM seperti kemudahan berusaha, perlindungan, dan pemberdayaan KUMKM.

SeskemenKopUKM berharap dengan semua tema, fasilitas dan kemudahan yang ada, UMKM di Kabupaten Kuningan bisa makin mandiri dan maju. \"Melalui dukungan e-commerce maupun  lembaga perbankan dan non bank termasuk KSP (Koperasi Simpan Pinjam) saya berkeyakinan UMKM di  Kuningan dengan bimbingan Bupati dan Kepala Dinas akan menjadi mandiri dan bisa menembus pasar regional bahkan global. Semoga kegiatan expo UMKM ini jadi kegiatan rutin seperti harapan pak Bupati,  baik itu tahunan, semesteran, maupun bulanan,\" pungkas Arif.

Dalam kesempatan tersebut juga diberikan penghargaan dari komunitas UMKM Kuningan kepada Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki sebagai Bapak Transformasi UMKM, penghargaan ini di terima di oleh pak SesKemenKopUKM mewakili. Sedangkan Bupati Kuningan Acep Purnama mendapat penghargaan sebagai Bapak UMKM Kabupaten Kuningan dan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama dan MoU kemitraan UMKM dengan stakeholder serta Bisnis Matching dengan Agen Travel,Toko Modern, Hotel, Restoran dan Toko Oleh-oleh ternama di Jawa Barat.(ale)

Tags :
Kategori :

Terkait