\"Mengingat dan menimbang keuangan daerah yang sudah bisa dikatakan kolaps, kekurangan anggaran, kita bersedia Griya Sawala ini menjadi salah satu alternatif tempat isolasi,\" kata dia.
Dikatakan Fitria, pihaknya akan membahas rencana tersebut dengan para ketua fraksi, jika Pemkot Cirebon sudah memberi sinyal persetujuan penggunaan gedung DPRD. \"Kalau memang pemerintah kota membutuhkan untuk di sini, kita akan rapat dulu membahas dengan fraksi-fraksi,\" ucapnya. (sep)