KEJAKSAN – Selain promo bancakan yang sedang hits, Grage Hotel Cirebon (GHC) juga punya sajian khas yang tidak kalah lezat. Yakni, menu angkringan. Hadir sejak tiga bulan lalu, menu angkringan GHC masih menjadi andalan alternatif tamu hotel yang datang.
Public Relations Grage Hotel Cirebon, Diana Adiela menjelaskan, menu angkringan yang melegenda dari Yogyakarta itu hadir di GHC untuk memuaskan tamu hotel yang rindu cita rasa tradisional.
Menghadirkan menu – menu khas seperti tahu tempe bacem, hati ampela goreng sampai dengan sate usus, membuat menu angkringan GHC kian menawan dengan sajian spesial yang menyerupai warung angkringan asli.
“Angkringan juga laku. Banyak tamu yang datang ingin coba angkringan. Jadi sejauh ini selain menu bancakan angkringan juga menjadi andalan Grage Hotel,” ungkap Diana kepada Rakyat Cirebon, kemarin.
Soal harga, kata dia, menu angkringan di GHC dijual per item mulai dari Rp2 ribuan saja. Jika kurang puas, tamu hotel juga bisa mencicipi aneka menu khas lainnya. Angkringan di GHC dibuka setiap hari menjelang buka puasa.
Selain itu, khusus di bulan Ramadan, GHC juga menawarkan menu – menu berbuka puasa seperti takjil. Untuk promo takjil, bisa dinikmati hanya dengan Rp40 ribuan saja khusus Minggu sampai Rabu. Juga ada promo beli paket empat gratis satu. “Kalau untuk menu takjil itu sudah all you can eat hanya Rp40 ribu saja,” imbuhnya. (wan)