Dani Siap Bertarung Rebut Rekomendasi

Sabtu 24-06-2017,09:00 WIB

KUNINGAN - Dani Iskandar (DIS) yang merupakan Wakil Ketua Dewan Penasihat DPC Partai Gerindra, mengembalikan formulir Cabup dan Cawabup ke Partai Gerindra di kantor DPC Gerindra jalan raya Cirendang, Kamis (22/6).

Dani Iskandar kembalikan formulir. Foto: Aleh/Rakyat Cirebon
Dalam pengembalian formulir tersebut, Dani yang memiliki tagline ‘Ngadaun ngora’ datang tidak sendirian namun tanpa ditemani oleh teman sahabat dan relawan Sahabat Dani Iskandar. Kedatangan Dani sangat ditunggu-tunggu oleh teman-teman media karena beliau adalah sosok pemuda yang berani tampil dan pembeda dari para bakal calon bupati lainnya.

Menurut Dani, penyerahan formulir ini merupakan suatu keharusan yang diatur oleh parpol masing-masing di dalam proses penjaringan Cabup dan Cawabup. Dan ia berharap, bisa didukung dan diusung oleh Partai Gerindra untuk maju pada Pilkada Kuningan 2018 mendatang.

\"Ini mekanisme partai dan kita harus ikuti, dan saya siap mengikuti semua tahapan penjaringan, saya pun siap rebut rekomendasi,\" ujarnya.

Pengembalian formulir ini, lanjut Dani, merupakan bukti keseriusan bahwa dirinya siap bertarung di Pilkada mendatang, sejauh ini semua proses sudah dilalui seperti melengkapir persyaratan, sosialisasi ke masyarakat dengan terjun langsung.

“Pro kontra di masyarakat sudah biasa, jika ada yang meragukan itu hak mereka, namun saya tetap fokus bekerja dan bermanfaat untuk masyarakat Kuningan,” kata Dani, siapapun yang mendapat rekomendasi dirinya siap mengawal untuk memenangkan Pilkada 2018 dan Pileg serta Pilpres 2019.

Sebelumnya kata lanjut dani,sebagai keseriusan maju dipencalonan bupati sebelumnya dirinya  telah menempuh tahapan - tahapan politik yang ia lalui sebelum dirinya mengikuti kontestasi politiknya diantaranya mulai dari pemasangan alat peraga ataupun pengambilan formulir sampai ke pengembalian formulir ke tim penjaringan.

\"Ini merupakan sejarah bagi hidup saya dan jika saya terpilih nanti saya akan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat Kuningan, saya akann memajukan masyarakat kuningan baik dibidang ekonomi, kesehatan dan pendidikan sehingga Kuningan menjadi lebih baik lagi,\" ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra H Dede Ismail yang menerima langsung Dani Iskandar mengaku, bahwa hingga hari ini baru satu bakal calon yang sudah mengembalikan formulir dari dua bakal calon yang sudah mengambil formulir penjaringan Cabup dan Cawabup Kuningan.

“Dari dua bakal calon, baru Dani yang sudah mengembalikan formulir, sedangkan Dr Toto belum,” kata Dede

Diungkapkan Dede, dirinya memberikan apresiasi terhadap sosok Dani Iskandar yang datang untuk mengembalikan formulir, untuk menjadi kandidat bakal cabup dan cawabup, penutupan pendaftaran dan pengembalian formulir pada tanggal 26 Juni 2017. Jika masih satu orang yang mengembalikan formulir maka bursa penjaringan akan diperpanjang.

“Jika masih satu bakal calon, kita akan memperpanjang pendaftaran penjaringan, minimal dua bakal calon, selanjutnya ada beberapa tahapan yang akan dilalui mulai dari tingkat DPC, DPD hingga DPP,” ujarnya.

Ditambahkan Dede, Dani Iskandar merupakan kader Gerindra, ini awal yang baik untuk regenerasi karena dirinya ingin bakal calon merupakan kader partai gerindra. “Kita tidak ingin partai gerindra hanya dijadikan alat kepentingan sahwat politik oleh politikus sebagai kendaraan politik,” tandasnya. (ale)
Tags :
Kategori :

Terkait