Ratusan Siswa Berebut Juara Matematika di STKIP Yasika Majalengka
POLAR MATH. Ketua STKIP Yasika Majalengka, Arip Amin, M.Pd (tengah pakai jas) berfoto bersama dengan unsur pimpinan, dosen dan panitia serta peserta Competition Polar Math di ruang Auditorium STKIP Yasika Majalengka, Senin (13/03/2023).--
RAKYATCIREBON.ID, MAJALENGKA -Ratusan siswa SMP, MTs, SMA, SMK dan MA se wilayah Ciayumajakuning berlomba dalam ajang Polar Math yang digelar Prodi Pendidikan Matematika STKIP Yasika Majalengka.
Kegiatan yang digelar untuk pertama kalinya tersebut merupakan ajang kompetisi untuk mengasah kemampuan ilmu matematika dalam bentuk cerdas cermat matematika, lomba cepat tepat mengerjakan soal matematika.
Maman Tasman, Ketua Panitia Competition Polar Math STKIP Yasika Majalengka mengatakan, Competition Polar Math merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan di kampus STKIP Yasika Majalengka dan belum ada di kampus lainnya.
Competition Polar Math diikuti peserta dari berbagai sekolah khususnya SMP, MTs, SMA, SMK dan MA dari wilayah Ciayumajakuning dengan waktu dua hari yakni Senin dan Selasa tanggal 13 - 14 Maret 2023 di kampus STKIP Yasika Majalengka.
Beni Anggara MPd, Ketua Prodi Pendidikan Matematika STKIP Yasika Majalengka mengatakan, di STKIP Yasika Majalengka ada prodi Pendidikan Matematika dan menggagas pekan olah nalar Matematika (Polar Math) yang di kampus lain sampai saat ini belum ada.
Competition Polar Math digagas untuk mengasah nalar kemampuan matematika bagi anak-anak SMP, SMA, SMK dan Madrasah Aliyah di wilayah III Cirebon khususnya dan Jawa Barat pada umumnya.
"Competition Polar Math ini sebagai salahsatu media untuk mengembangkan kemampuan intelegen para siswa. Dengan pengembangan olah nalar intelegen bidang matematika ini tentunya sangat bermanfaat bagi para siswa untuk meraih prestasi lebih baik di bidang lainnya," jelas Beni Anggara.
Pada pertengahan tahun ini kata Beni, Prodi Matematika berencana menggelar kompetisi robotik bagi para siswa di wilayah Jawa Barat. Dengan kompetisi robotik tersebut maka para mahasiswa STKIP Yasika Majalengka bisa mengembangkan kemampuan dalam menciptakan robot yang dapat dijadikan alat dan media bagi ilmu pengetahuan.
Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Rully Khoeru Solihin MPd, STKIP Yasika Majalengka melalui dua program studi yang sudah ada saat ini banyak menggelar berbagai kegiatan melalui kemitraan dengan sekolah di wilayah Ciayumajakuning.
Upaya yang dilakukan dengan kompetisi-kompetisi tersebut, tentunya dapat membantu mengembangkan kemampuan anak didik agar mereka menjadi anak-anak yang cerdas.
"Competition Polar Math ini sangat baik untuk meningkatkan kecerdasan anak-anak yang ada dalam masa perkembangan. Dengan sering mengikuti berbagai perlombaan dan kompetisi ini para siswa akan terlatih dan cerdas dalam olah nalar bukan hanya bidang matematika tapi juga bidang keilmuan lainnya," ujar Rully.
Sementara itu Ketua STKIP Yasika Majalengka, Arip Amin MPd dalam sambutannya mengatakan, mendidik anak-anak ini merupakan kegiatan yang kohern untuk menyiapkan generasi muda yang cerdas dan mandiri sehingga mampu menghadapi berbagai tantangan hidup yang semakin berat di era global ini.
Polar Math ini tidak hanya menjadi olah nalar tetapi juga bagaimana agara anak-anak memiliki kemampuan lebih dalam berbagai bidang kehidupan manusia.
"Ketika manusia pertama kali dilahirkan ke dunia, Allah Swt membekali dengan akal pikiran yang harus digunakan untuk menyiapkan diri dalam menghadapi tantangan hidup di masyarakat. Jika otak dan akal yang dimiliki setiap manusia selalu diasah dengan baik, maka di masa-masa yang akan datang saat kembali ke masyarakat, maka ilmu pengetahuan tersebut menjadi bekal yang berharga," tandas salahsatu kandidat Doktor Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung tersebut. (eko)
Sumber: