Warna Hijau yang Menyegarkan Hunian! 7 Ide Desain Ruang Tamu untuk Tampilan Elegan

Warna Hijau yang Menyegarkan Hunian! 7 Ide Desain Ruang Tamu untuk Tampilan Elegan

Inspirasi desain interior dengan konsep warna hijau. Foto: Pinterest/rakyatcirebon.disway.id--

Untuk menambah kesan segar, kamu dapat menyimpan aneka tanaman hias di dalam ruang tamu, plus furnitur dengan warna serupa.

Gambar ruang tamu hijau putih ini tentunya dapat dijadikan rujukan untuk menciptakan suasana yang sejuk dan bersih.

5. Desain Ruang Tamu Hijau Maskulin

Ingin memiliki ruang tamu warna hijau bernuansa maskulin? Penggunaan warna gelap seperti hitam atau hijau tua bisa membuat suasana ruang tamu menjadi sangat berbeda. 

Tambahkan dekorasi seperti lampu sorot dan pajangan dinding untuk mempercantik interior rumah. Kombinasi warna-warna gelap ini akan memberikan kesan maskulin dan elegan pada ruang tamu Anda.

6. Desain Ruang Tamu Hijau Minimalis ala Korea

Ruang tamu cat hijau ternyata dapat mendukung konsep rumah ala Korea. Caranya dengan menggunakan warna hijau sage pada dinding ruang tamu, kemudian lengkapi dekorasinya memakai vas bunga atau lampu gantung dari rotan. 

Memasang hiasan dinding berupa lukisan juga layak untuk dicoba. Selain menghadirkan vibes hunian-hunian ala Korea, konsep ini mampu melahirkan ruang tamu warna hijau yang minimalis.

7. Desain Ruang Tamu dengan Tanaman Hijau

Ruang tamu hijau tidak hanya berasal dari penggunaan warna cat dinding. Nuansa hijau bisa didapat dari tanaman hias yang disimpan di ruang tamu, contohnya seperti gambar di atas. 

Tanaman tersebut menjadi focal point yang membuat elemen hijau terasa lebih kuat. Untuk mendukung gaya ini, cat dinding dan warna furnitur mesti menggunakan warna netral seperti krem, ivory, atau cokelat.

8. Warna Cat Ruang Tamu Hijau Tua

Terakhir, ada desain cat ruang tamu hijau tua yang elegan. Warna cat hijau tua pada ruang tamu memang cukup menantang, sebab bisa menghadirkan kesan gelap dan membosankan. 

Akan tetapi, kesan tersebut dapat menghilang jika kamu pintar dalam menata dekorasi ruang tamu tersebut.

Misalnya dengan memilih jenis dekorasi yang simpel dan memastikan coraknya tidak terlalu sama dengan warna cat tembok. Hal yang sama juga bisa diterapkan saat kamu memilih furnitur seperti sofa, pastikan warnanya terlihat lebih terang.

Sumber: