Pemilik HP Android Dapat Manfaatkan Fitur Berbagi Internet Terbaru dari Google

Pemilik HP Android Dapat Manfaatkan Fitur Berbagi Internet Terbaru dari Google

android-FOTO:PINTEREST-RAKYATCIREBON.DISWAY.ID

CIREBON, RAKYATCIREBON.DISWAY.ID - - Google memberikan kabar gembira bagi pengguna Android dengan meluncurkan dua fitur canggih yang diumumkan pertama kali pada acara Google I/O Mei lalu.

Dua fitur inovatif tersebut, yaitu kemampuan berbagi panggilan atau call casting dan fungsi berbagi internet atau internet sharing, bertujuan untuk mempermudah pengguna dalam mengelola aktivitas antar perangkat Android mereka.

Dilansir dari halaman bantuan resmi Google, fitur call casting memungkinan pengguna untuk memindahkan panggilan video dari satu perangkat ke perangkat lain yang menggunakan Akun Google yang serupa.

Contohnya, seseorang dapat mentransfer panggilan video ke perangkat yang lain, dan sistem akan secara otomatis menunjukkan daftar perangkat terdekat yang bisa digunakan.

Saat ini, fungsi ini khusus bekerja dengan Google Meet, dimana pengguna hanya perlu menekan tombol Transmisi yang berikonkan Cast/Chromecast untuk mengaktifkannya.

Fitur kedua, internet sharing, dirancang untuk memudahkan pengguna dalam berbagi akses hotspot secara otomatis ke perangkat lain mereka yang terkoneksi ke Akun Google yang sama.

Fitur ini kompatibel dengan Chromebook dan perangkat Android, dengan syarat aktifnya Bluetooth dan fitur lokasi pada perangkat.

Akan tetapi, penting untuk diperhatikan bahwa fitur berbagi internet ini belum mendukung perangkat dari Samsung, sehingga Google merekomendasikan penggunaan hotspot otomatis sebagai alternatifnya.

Kedua fitur baru ini tersedia untuk perangkat Android versi 11 ke atas yang telah terinstall layanan Google Play versi 24.28.34 dan saat ini masih dalam tahap beta.

Dengan demikian, diharapkan fitur-fitur ini akan tersedia bagi lebih banyak pengguna Android di masa mendatang, membawa kemudahan dalam interaksi antar perangkat Android.

Sumber: