Antusias Kelompok Tani Mekar Padami Desa Karanganyar Saat Tanam Padi Lebih Awal

Antusias Kelompok Tani Mekar Padami Desa Karanganyar Saat Tanam Padi Lebih Awal

Kuwu Suranto (tengah) memakai baju hitam saat tanam padi di awal yang di dampingi langsung oleh kepala UPT pertanian Karangwareng, Kapolsek Karangwareng dan Koramil Karangsembung yang bertempat di Desa Karanganyar Kecamatan Karangwareng-ISTIMEWA/RAKYATCIREBON.DISWAY.ID-ISTIMEWA/RAKYATCIREBON.DISWAY.ID

CIREBON, RAKCER.ID - Kegiatan penanaman padi di Kuwu Desa Karanganyar dilakukan bersama Kelompok Tani Mekar Padami, dengan pendampingan dari Kepala UPT Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Karangwareng, serta dihadiri oleh Kapolsek Karangwareng dan anggota Koramil Karangsembung.

Mereka memberikan motivasi kepada petani untuk memulai penanaman padi lebih awal.

Acara ini berlangsung di Desa Karanganyar, Kecamatan Karangwareng, Cirebon, pada Jumat, 15 November 2024.

Hal tersebut bertujuan agar produktivitas padi meningkat. Karena dengan musim tanam lebih awal, akan berpengaruh pada musim panen yang lebih awal pula.

Kepala UPT Pertanian Karangwareng Acum menyampaikan bahwa penanaman lebih awal akan menjadikan panen lebih awal.

Sehingga nanti bisa dilakukan penanaman ulang di musim berikutnya. Terlebih di musim penghujan saat ini akan bisa meningkatkan produktivitas padi, karena kebutuhan air tercukupi untuk saat ini.

"Penanaman lebih awal ini bisa berujung menjadi panen lebih awal, sehingga saat musim penghujan seperti saat ini, produktivitas padi tercukupi karena air juga tercukupi,"ujarnya.

Lebih lanjut, Acum menjelaskan bahwa dalam kegiatan penanaman padi ini, terdapat tiga jenis uji kualitas, yaitu benih SP 08, Impari 32, dan IR 64.

"Ada tiga jenis uji kualitas dalam penanaman padi, yaitu SP08, Impari 32, dan IR 64. Namun SP 08 memiliki waktu panen yang lebih cepat dengan label putih," tambahnya.

Ia juga menjelaskan bahwa tujuan dari penggunaan benih ini adalah untuk mempercepat waktu panen, sehingga dapat menghasilkan benih untuk penanaman berikutnya.

Dengan demikian, diharapkan dapat terbentuk banyak lumbung benih di Desa Karanganyar, yang pada akhirnya akan tercapai tujuan untuk menciptakan banyak lumbung pangan di desa tersebut.

"Tujuan dari penggunaan benih ini untuk mempercepat waktu panen dan banyak lumbung benih di Desa Karanganyar," ucapnya.

Kuwu Karanganyar Suranto berterimakasih kepada UPT Pertanian Karangwareng, Kapolsek Karangwareng dan juga Koramil Karangsembung karena dukungan dan kerjasamanya.

"Kami sangat berterimakasih atas dukungan dan kerjasama antara UPT Pertanian Karangwareng, Kapolsek Karangwareng dan juga Koramil Karangsembung yang sudah mendorong kami untuk bercocok tanam padi, yang lebih bangga nya lagi beliau, beliau terjun langsung ke lapangan dan bercocok tanam," ujarnya.

Sumber: