Garis Hijau di Jalan Kota Cirebon, Khusus untuk Jalur Sepeda

Garis Hijau di Jalan Kota Cirebon, Khusus untuk Jalur Sepeda

RAKYATCIREBON - Guna memfasilitasi para pesepeda di Kota Cirebon, Dinas Perhubungan memberikan space atau jalur khusus bagi para sepeda. Lokasinya, di Jalan Siliwangi.  

Dari pantauan di lapangan, jalur sepeda yang sudah dibuat di Jalan Siliwangi berupa garis berwarna hijau di pinggir badan jalan di dua sisi. Lebarnya sekitar satu meter, memanjang mulai dari kawasan Alun-alun Kejaksan sampai Krucuk.

Jalur tersebut  diuji coba para pesepeda Jumat (17/9).  Kepala Dinas Perhubungan Kota Cirebon, Andi Armawan mengatakan uji coba dilakukan pada Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) pada tanggal 17 September.

Gagasan pembuatan jalur sepeda ini, lanjut Andi, muncul setelah banyak masyarakat yang hobi bersepeda datang ke Kota Cirebon. Mereka berkeliling kota dengan melintasi sejumlah ruas jalan. Seperti Jalan Kartini, Jalan Siliwangi, Jalan Wahidin dan Jalan Cipto MK.

Oleh karena itu, jalur khusus sepeda ini disediakan bagi pesepeda agar lebih nyaman, lebih tertib, aman dan rapi saat bersepeda di Kota Cirebon.

Untuk jalur sepeda ini, kata Andi, sementara ini memang baru dibuat di satu ruas jalan, yakni di Jalan Siliwangi. Namun ke depan, Dinas Perhubungan mengonsep jalur sepeda terintegrasi di beberapa ruas jalan. Melingkar mulai diawali dari Jalan Siliwangi - Jalan Slamet Riyadi - Jalan Wahidin - Jalan Kartini.

Bahkan selanjutnya, jika kehadiran jalur sepeda dinilai efektif dan mendapatkan dukungan dari segi anggaran, jalur khusus sepeda bisa disediakan di semua ruas jalan. Terutama yang memiliki akses menuju tempat kuliner maupun wisata untuk memudahkan akses menggunakan sepeda.

\"Karena keterbatasan anggaran, jalur sepeda sementara di Jalan Siliwangi dulu. Ini sebagai permulaan, selanjutnya menyusul,\" kata Andi.

Dengan hadirnya jalur sepeda di Kota Cirebon, diharapkan jalur khusus ini bisa memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Di samping mengurangi persinggungan lalu lintas antara sepeda dengan kendaraan bermotor.

\"Semua pengguna jalan harus saling menghormati. Setelah ada jalur tersebut, semua kendaraan bisa ada pada jalur masing-masing,\" harap Andi. (sep)

Sumber: