90 Persen Tempat Tidur RSUD Sudah Terisi
Sementara di RSUD Majalengka hampir di angka 70 persen. “Kondisi seperti ini harus segera ditindak lanjuti,\" ujar Harizal F Harahap.
Menyikapi hal tersebut, dua RSUD Kabupaten Majalengka akan melakukan penambahan tempat tidur di ruang khusus isolasi untuk pasien terkonfirmasi positif Covid-19.
\"RSUD Cideres kemarin sudah berencana menambah 12 tempat tidur untuk ruang isolasi, begitu juga dengan RSUD Majalengka akan melakukan penambahan, khususnya bagi ruang untuk ICU isolasi Covid-19,\" ujar Harizal.
Sementara, Pemkab Majalengka terus berupaya menekan kasus Covid-19 dengan melakukan tracking dan testing ke tempat kasus supaya tidak melebar ke mana-mana.
Kemudian dari segi pencegahan, Gugus Tugas Covid-19 terus gencar melakukan penyuluhan terhadap masyarakat agar terhindar dari risiko potensi penyebab terjadinya penularan dan penyebaran virus corona.
Diakuinya, hingga saat ini yang menjadi salah satu kelemahan yaitu rumah sakit atau klinik swasta di Majalengka belum memiliki ruang tidur isolasi untuk pasien kasus Covid-19.
\"Kami akan meminta agar dapat menyediakan ruang tidur bagi pasien terkonfirmasi Covid-19,\" imbuhnya.(pai/hsn)
Sumber: