Dilantik, BMI Kuningan Langsung Ikrar Setia Dukung AHY

Dilantik, BMI Kuningan Langsung Ikrar Setia Dukung AHY

RAKYATCIREBON.ID - Organisasi sayap Partai Demokrat, Bintang Muda Indonesia (BMI) yang dipimpin Rani Febriani SS Hum, berikrar mendukung Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Pelantikan Pengurus BMI Kuningan periode 2021-2026 dilakukan langsung oleh Ketua DPP BMI Farkhan Evendi, disaksikan Ketua DPD BMI Jawa Barat, Wawan Setiawan SH, Ketua DPC Partai Demokrat Toto Hartono, di sebuah hotel di Jalan Raya Sangkanurip Kuningan, Rabu (24/3).

Pada acara pelantikan ini, BMI Kuningan menyampaikan ikrar kesetiaan atas kepengurusan DPP Partai Demokrat yang dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Mereka juga menentang hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara.

Ketua BMI Kuningan terpilih Rani Febriani SS Hum mengatakan, mayoritas penduduk Kabupaten Kuningan berada pada rentang usia produktif. Jadi ketika ketua umum AHY membentuk Bintang Muda Indonesia, dirinya menyambut baik. Dengan adanya BMI, muda-mudi Kabupaten Kuningan memiliki wadah dalam berkarya serta pembelajaran politik yang positif.

\"BMI Kuningan mungkin belum banyak anggotanya seperti kabupaten lain. Tapi kami optimis dapat mengibarkan sayap Partai Demokrat. Karena kami yakin jargon yang digaungkan Ketum AHY, bahwa anak muda adalah kekuatan bukan sekadar jargon. Ini menjadi kekuatan besar bagi kami,\" kata perempuan yang juga anggota DPRD Fraksi Demokrat Kuningan ini.

Sementara itu, Ketua Umum BMI Farkhan Evendy mengungkapkan, kegiatan pelantikan BMI ini merupakan salah satu kegiatan rutin, sekaligus program organisasi BPN.

\"Alhamdulillah hari ini BMI nasional bersama teman-teman, bisa melantik BMI Kabupaten Kuningan. Pelantikan ini merupakan yang ketujuh di Jawa Barat,” jelasnya.

Dia berharap, angka tujuh ini angka keberuntungan BMI Jabar dan keberuntungan itu dimulai dari Kabupaten Kuningan. “Saya berharap BMI Kuningan bisa solid dan melanjutkan tugas-tugasnya, sampai membentuk BMI di tingkat kecamatan bahkan desa,\" harap Farkhan. (ale)

Sumber: