Sehari 107 Orang Positif Covid 19, Total Hampir Tembus 5 Ribu

Sehari 107 Orang Positif Covid 19, Total Hampir Tembus 5 Ribu

Diberitakan sebelumnya, Sebanyak 169 santri dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 dari kluster ponpes di Kabupaten Indramayu.

Kluster ini muncul di 3 ponpes di Kecamatan Indramayu dan Sindang, bersamaan dengan dilakukannya proses tracing dan testing.

Kluster tersebut muncul di Pondok Pesantren Al Urwatul Wutsqo di Kecamatan Sindang.

Pada awalnya ada 32 orang yang dinyatakan positif Covid-19, kemudian bertambah 35 orang, dan terakhir bertambah 10 orang.

Kluster yang terjadi di ponpes tersebut kemudian menyebar ke Asrama Ar-Rohimah sekaligus Yayasan Rumah Yatim di Kecamatan Indramayu.

Di tempat ini sedikitnya ada 20 orang dinyatakan positif Covid-19. Asrama ini merupakan cabang dari Ponpes Al Urwatul Wutsqo.

Kluster ponpes tersebut, juga termasuk yang terjadi di Ponpes Tahfidz Abdurrahman Basuri di Kecamatan Sindang.

Tercatat sebanyak 72 santrinya positif Covid-19. (tar)

Sumber: