Maylissa Suganda, Tekuni Bisnis Hingga ke Luar Negeri

Maylissa Suganda, Tekuni Bisnis Hingga  ke Luar Negeri

MENJALANI hobi make up plus mendapatkan uang  kini tengah dilakoni Maylissa Suganda. Perempuan pebisnis produk kosmetik Oriflame bahkan bisa jalan-jalan keluar negeri berkat hobi yang kini dijadikan bisnisnya itu.
\"maylissa
Maylissa Suganda. Foto: Ist./Rakyat Cirebon
Menurut Maylissa, salah satu cita-citanya bisa mengunjungi Eropa satu demi satu mulai terwujud. Pasalnya, dari bisnisnya, Maylissa kerap mendapatkan reward berlibur ke negara-negara maju.

Terakhir, Maylissa mendapat kesempatan mengunjungi Eropa.  Hal ini pun disyukiurinya. Pasalnya, di usia yang masing tergolong muda, Maylissa sudah mandiri secara ekonomi. Plus menikmati liburan kelas atas yang hanya bisa dilakukan orang tertentu.

Menurutnya, Eropa menjadi salah satu negara yang paling berkesan yang pernah ia kunjungi. Di  benua biru, Maylissa belajar banyak tentang kultur masyarakat yang menerapkan disiplin tinggi. Selain itu, di sana dia juga bisa melihat langsung gedung-gedung  bersejarah  dunia.

“Kalau berkesan sih Eropa itu berkesan. Karena di sana banyak  peninggalan bersejarah dan budaya tertib masyarakatnya juga bagus banget,” tuturnya.

Tercatat,  Maylissa sudah mengunjungi lebih dari 10 negera baik di Asia maupun benua lain.  Wanita berparas ayu itu menjelaskan, apa yang diraihnya saat ini tidak lepas dari perjuangannya merintis bisnis. Meski begitu,  konsistensi dan percaya terhadap diri sendiri adalah kunci Maylissa dalam berbisnis.

“Sebisa mungkin sukses di usia muda,  selagi  masih muda lakuakan sebisa mungkin, jangan sampai menjelang tua,” tutup Maylissa. (wan)

Sumber: