Gelapkan Motor, Riweuh Babak Belur

Gelapkan Motor, Riweuh Babak Belur

KUNINGAN – Warga desa Karangmuncang, Kecamatan Cigandamekar dihebohkan dengan tertangkapnya pelaku penggelapan sepeda motor saat malam takbiran. 
\"warga
Warga Karangmuncang tangkap pencuri motor. Foto: Gilang/Rakyat Cirebon
Warga yang geram spontan menghakimi pelaku hingga akhirnya diserahkan ke pihak kepolisan wilayah hukum Polsek Cilimus, Kamis (31/08), sekitar pukul 21.30 WIB.

Pelaku diketahui berinisial AR alias Riweuh (35) warga Desa Nanggerang, Kecamatan Jalaksana. Tertangkapnya pelaku dilatar belakangi kasus penggelapan atau penipuan satu unit sepeda motor Vixion bernopol E 4059 NK, milik Soleman (27), warga Desa Kertawangunan, Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon.

Sebelumnya, korban yang merasa ditipu terkait sepeda motor itu didampingi warga Desa Karangmuncang untuk menyambangi pelaku yang diketahui berada di Desa Karangmuncang, Kecamatan Cigandamekar. Setelah keberadaannya terhendus, pelaku lantas melarikan diri ke sawah dan akhirnya babak belur dihakimi warga Desa Karangmangu.

Menurut keterangan Kapolsek Cilimus, Kompol Abdul Fatah, melalui Kanit Intelkam, Aditia Kresna, penangkapan tersebut dilakukan setelah mendapat laporan dari korban dan warga Desa Karangmuncang terkait tindak pidana pelaku.

“Korban bersama warga Desa Karangmuncang langsung menghubungi kami dan menyerahkan pelaku beserta barang bukti satu unit sepeda motor vixion,” kata Aditia.

Lebih lanjut Aditia mengungkapkan, korban mengaku telah mencari pelaku selama kurang lebih satu minggu, karena pelaku tidak berada di rumahnya pasca pencarian.

“Setelah diketahui keberadaannya ada di Karangmuncang, korban bersama warga langsung mengejarnya dan menghakiminya hingga babak belur,” tambahnya.

Akibat tindakannya itu, pelaku  mendapatkan beberapa bogem mentah dari massa yang merasa geram akibat ulahnya tersebut. Hingga kini, pelaku masih berada di Polsek Cilimus guna penyelidikan lebih lanjut. (gio)

Sumber: