15 Pebulutangkis Dapat Tiket Final di Kudus
Senin 24-07-2017,22:53 WIB
CIREBON – Audisi umum Djarum beasiswa bulutangkis 2017 di Cirebon, sudah memasuki babak penentuan yang digelar pada Senin (27/7) di Sport Hall Bima.
|
Audisi umum djarum beasiswa bulutangkis. Foto: Kim/Rakyat Cirebon |
Sebanyak 44 peserta bertarung untuk memperebutkan Super Tiket Menuju Kudus, Jawa Tengah. Babak akhir audisi yang dimulai pada pukul 09:00 WIB tersebut, dilakukan pula gelaran seremonial pemberian Super Tiket setelah penyelenggaraan.
Dari total 44 peserta, para wakil hasil Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di Cirebon, ada sebanyak 15 pebulutangkis muda yang berhak mendapatkan tiket ke tahap final yang akan diselenggarakan di Kudus, Jawa Tengah nanti.
Sementara dua di antara para peserta tersebut, berasalkan dari Cirebon, sementara sisanya datang dari berbagai Provinsi di Tanah Air.
Sementara, untuk peserta yang melakukan registrasi pada hari pertama ada 528. Mereka mendaftarkan diri untuk mendapatkan kesempatan menguji kemampuan untuk mendapatkan program beasiswa dari Perkumpulan Bulutangkis (PB) Djarum.
Ketua Tim Pencari Bakat PB Djarum, Christian Hadinata, mngungkapkan, para peserta yang lolos hasil Audisi tersebut, yakni, untuk Kategori U11 Putri, Iffah Amelia Azzahra (Cirebon), Citra Murdiningrum Surono (Depok). Kategori U13 Putri, Ester Hasianna Harefa (Bandung), Stevie Marcia Gerrard (Sleman).
Kategori U-11 Putra, Naufal Adil Pratama (Banyumas), M Raffy Raffael Hernanda (Tegal), Muhammad Arya Bimasena (Banyumas), Billy Purwangsa (Bandung).
Dikatakan, kategori U13 Putra, Sulthan Faizza Ardhanie (Bengkulu), Salman Nurfauzi (Sukabumi), Michael Own (Bandung), Ahmad Ramadhani (Depok). “Sementara untuk peraih Super Tiket Pilihan Tim Pencari Bakat U13 Putri, yakni Nahya Muhyifa (Cirebon), U13 Putra, Bagus Kurniawan (Bogor), U13 Putra, M Rasyid Azmy Ghifari (Medan),” kata dia.
Kepada para peserta yang belum berhasil dalam audisi, pihaknya memberikan semangat agar tetap optimis. “Untuk adik-adik yang masih belum berhasil, saya hanya sebut belum berhasil, jangan cepat patah semangat. Masih ada tiga kota lagi, jadi masih sangat terbuka kesempatan bagi adik-adik,” kata dia.
Menurutnya, audisi ini, untuk para peserta yang belum beruntung, bisa dijadikan sebagai evaluasi untuk menjad lbih baik lagi. “Dan saya titip, bagi orangtua maupun para pelatih untuk kembali melakukan evaluasi setelah audisi di Cirebon ini. Agar anak-anak kita ini bisa kembali bertarung di kota-kota lainnya, dengan harapan tentunya bisa tembus ke Kudus,” kata Christian.
Dala audisi tersebut, ratusan peserta saling bertarung untuk meraih tiket, di bawah pengawasan langsung oleh para legenda bulutangkis Indonesia yang tergabung dalam Tim Pencari Bakat PB Djarum, yakni Christian Hadinata, Lius Pongoh, Ivana Lie, Ade Candra, Denny Kantono, Vita Marissa, Kartono, dan Johan Wahyudi.
Tim Pencari Bakat PB Djarum juga memberikan super tiket kepada tiga peserta yang berpotensi, meski kalah saat pertandingan. Ketiga peserta tersebut bergabung dengan 12 pebulutangkis hasil audisi Cirebon, untuk kembali bertarung di tahap Final Audisi Umum di GOR Djarum, Jati, Kudus, Jawa Tengah,yang akan dislenggarakan pada Bulan September 2017 mendatang. (kim)
Sumber: