Waktu Salat, Lampu Merah akan Kumandangkan Azan

Waktu Salat, Lampu Merah  akan Kumandangkan Azan

KESAMBI - Dinas Perhubungan Kota Cirebon terus melakukan percepatan pembaharuan di semua sistem menuju Smart City, terutama di bidang lalu lintas.
\"dishub
Lampu merah jalan Cipto Kota Cirebon. Foto: Asep/Rakyat Cirebon
Dishub pun tengah mengembangkan berbasis Smart City dalam bidang pengaturan lalu lintas di semua jalan protokol di Kota Cirebon, dimana sistem lalu lintas, dari mulai traffic light, IP Announcer, dan smart PJU sebagian sudah menerapkan program Smart City.

Saat diwawancarai wartawan koran ini, Kepala Bidang Lalu Lintas pada Dinas Perhubungan Kota Cirebon, Syahroni mengungkapkan bahwa konsep Smart City yang sedang dijalankan mengacu kepada segala aktifitas di masyarakat, tidak terlepas sistem lalu lintas.

\"Smart City itu dari semua aspek yang bersentuhan dengan masyarakat dan lalu lintas masuk didalamnya,\" demikian disampaikan Syahroni.

Sehingga kedepan, lanjut dia, semua hal yang bersangkutan tadi akan dihadirkan dengan teknologi informasi, dimana semua orang akan bisa melakukan akses secara cepat hanya dengan menekan satu tombol.

\"Kami sudah mulai menjalankan sistem teknologi pada sarana dan prasarana di jalan-jalan di Kota Cirebon,\" lanjutnya.

Terkait program yang sudah berjalan, Syahroni menuturkan Dinas Perhubungan telah melakukan sentralisasi pengaturan dari Traffic Light di beberapa persimpangan. Sehingga pemantauan arus lalu lintas sudah terintegrasi dalam server yang ada di Kantor Dishub.

Sistem yang sudah terpasang, kata dia, disesuaikan dengan keadaan di lapangan. Ia contohkan ketika lalu lintas dalam keadaan padat, maka secara otomatis lampu hijau akan menyala lebih lama dari biasanya.

\"Di Dishub ini, pengembangan Smart City menggunakan e-mobility, sehingga kedepan, mobilitas masyarakat di sisi lalu lintas semua berbasis teknologi,\" jelasnya.

Satu lagi yang menjadi pengembangan dari setiap Traffic Light, ditambahkan Syahroni, sistem yang sudah dipasang bukan saja terintegrasi keruang Traffic Control di Kantor Dishub. 

Tetapi disana juga terdapat IP Anouncer. Dimana sebuah pengeras suara dipasang di setiap Traffic Light untuk pemberitahuan kepada para pengendara, termasuk saat waktu salat tiba.

\"Kalau waktu salat tiba, maka pengeras suara akan terdengar suara azan. Itu juga bisa untuk peringatan bagi kendaraan yang mengakibatkan kemacetan pada lampu merah,\" kata dia. (sep)

Sumber: