Balita Ditemukan Tewas Mengambang

Balita Ditemukan Tewas Mengambang

KUNINGAN – Malang nasib bocah balita berumur 16 bulan Muhammad Safiq anak dari pasangan Iik Nurhikmah dan Didi Govinda, warga Dusun Babakan RT 20/02 Desa Karangtawang, Kuningan, ditemukan tewas mengangambang.
\"balita
Kolam tempat ditemukan balita mengambang. Foto: Gilang/Rakyat Cirebon
Dari pantauan Rakyat Cirebon, pada Selasa (16/05). Kondisi korban yang sudah dalam kondisi tewas dengan tubuh membiru itu, mengambang di kolam ikan tidak jauh dari tempat tinggalnya dan pertama kali ditemukan oleh tetangga rumahnya sekitar pukul 08.00 WIB.

Kadus Babakan Dodon Juhadan ketika ditemui membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan menurut pengakuan tetangga korban, anak kedua dari pasangan guru tersebut diduga terperosok kedalam kolam ikan ketika dirinya hendak mengambil bola. 

Memang diketahui dari informasi, diduga korban pada saat kejadian luput dari pengawasan neneknya yang menyangka korban sedang berada di teras rumah.

“Iya benar ada warga kita yang tenggelam. Menurut informasi warga sekitar, diduga korban sedang bermain bola lalu bolanya masuk kedalam kolam. Karena tidak bisa berenang yang menyebabkan korban tewas,” ujarnya.

Awalnya kata Dodon, ada tetangga rumah korban yang menemukan kondisinya tewas mengambang dan sontak langsung berteriak. Teriakannya, mengundang perhatian warga juga nenek korban yakni Iyet. Pada saat kejadian lanjutnya, tidak ada satupun warga yang melintas dan melihat korban tenggelam. 

“Memang tidak ada yang melihat pada saat korban tenggelam, mungkin karena warga sedang beraktifitas,” katanya.

Dia menambahkan, orang tua korban berprofesi sebagai guru yakni ibunya Iik mengajar di SDN Karangtawang 2 sedangkan bapaknya di SMPN Hantara. Karena keduanya bekerja, menurut tetangganya korban dititipkan kepada neneknya Iyet. 

Neneknya pun setiap pagi selain menjaga korban, dia selalu ikut membantu membereskan rumah dan menyiapkan makanan untuk korban. “Orangtuanya semua bekerja sebagai guru, bila pagi hari sampai siang korban selalu dititipkan pada neneknya,” pungkasnya. (gio)

Sumber: