Sebelas Nama Calon Pengganti Gotas Masih Diverifikasi
Jumat 21-04-2017,10:00 WIB
SUMBER – Setelah melakukan berbagai tahapan dalam upaya penjaringan pengganti Wakil Bupati Cirebon H Tasiya Soemadi alias Gotas, PDI Perjuangan saat ini sedang melakukan verifikasi kepada 11 nama yang terdaftar.
|
Ketua DPC PDIP Kabupaten Cirebon Mustofa. dok. Rakyat Cirebon |
Persoalan siapa yang nantinya akan menggantikan jabatan wakil bupati Kabupaten Cirebon H Gotas disisa jabatannya, PDIP yang dalam hal ini partai pengusung memang menyiapkan beberapa nama untuk diusulkan menjadi pengganti, ke DPD lalu DPP yang nanti memutuskan.
Saat dikonfirmasi wartawan Koran ini, Kamis (20/4) Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon H Mustofa mengatakan, saat ini proses pengajuan pengganti wakil bupati dari PDIP sudah sampai tahapan verifikasi yang tengah berjalan.
\"Iya kami tengah melakukan verifikasi dari beberapa calon yang sudah mendaftarkan diri untuk menggantikan H Gotas,\" ujar Jimus sapaan akrab ketua DPC PDi Perjuangan Kabupaten Cirebon saat ditemui awak media, kemarin.
Menurutnya, secara mekanisme proses penjaringan sudah dilakukan segaligus dilanjutkan pada proses verifikasi data-data yang didapatkanya untuk diberikan kepada DPD ditahap selanjutnya karena DPC itu sendri hanya melakukan proses penjaringan dan verifikasi.
\"Jadi begini mas, kami DPC hanya melakukan proses penjaringan, yang kemudian kami lakukan verifikasi, adapun proses verifikasi ini dilakukan, sebagai data penguat, yang kemudian kami sampaikan ke DPD,\" kata Jimus.
Kemudian, pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Cirebon tersebut, menjelaskan hasil dari penjaringan dan verifikasi dilaporkan ke DPD, yang kemudian DPD menyampaikan ke DPP, dan DPP yang nantinya akan diputuskan hasilnya.
\"Setelah proses DPC, menuju DPD, lalu DPP lah yang akan memberikan rekomendasi atau memutuskan dari beberapa nama yang telah terjaring dan dilakukan verifikasi,\" bebernya.
Beberapa nama yang sudah mendaftar, yakni Rita Komala SH, Bejo Kasiyono, Suherman/Anger, Sophi Zulfia SH MH, Hj Dian Hernawa Susanti SE, H Anwar Asmali, H Tarmadi, Dr Ir Sutrija MSi, H Surkiya S Sos MM, Sudrajat, dan Ahmad Marruhin SPd I. \"Hingga hari ini sudah ada 11 orang yang mendaftar, dan proses verifikasi tengah kami lakukan,\" pungkasnya. (dym)
Sumber: