Hediyana dan Dede Ketemuan, Kalau Dipercaya ya Siap Saja

Hediyana dan Dede Ketemuan, Kalau Dipercaya ya Siap Saja

HARJAMUKTI - Setelah beberapa tokoh seperti Bos Grage, Bamunas Boediman dan elit Partai Gerinda, yang bertemu Dede Muharam, kini giliran Hediyana Yusuf juga menjalin komunikasi dengan dengan Bos Salam Tour tersebut.
\"calon
Hediyana Yusuf (kiri) bersama Dede Muharam. Foto:Asep/Rakyat Cirebon
Kepada Rakyat Cirebon, Kang Dede memang mengakui ada beberapa obrolan yang berkaitan dengan masalah politik menuju tahun 2018 di Kota Cirebon. \"Secara intensif belum ada obrolan kesana, cuma beliau mendoakan dan men-support saya untuk maju,\" ungkapnya.

Dengan Hediyana Yusuf, ia pun mengakui sudah mengenal lama dan tahu bagaimana track record yang dimilikinya.  Sehingga wajar saja jika kemarin ada beberapa obrolan mengenai konsep pembangunan yang berbau politis. 

Mengingat Hediyana Yusuf juga masuk ke dalam daftar tokoh yang digadang-gadang akan meramaikan pilwalkot mendatang, Dede mengatakan bahwa dengan siapapun ia akan selalu terbuka, termasuk dalam menjalankan komunikasi politik.

\"Insya Allah saya sudah kenal lama dengan beliau, saya masih sangat terbuka dengan pihak manapun, prosesnya juga masih panjang, yang penting silaturahmi dikuatkan dijalin dengan visi-visi pembangunan, dan saya akui dari segi visi kita memiliki kesamaan visi,\" lanjut  Dede.

Sementara itu, Hediyana Yusuf menerangkan  tentang pertemuannya dengan  Dede, masyarakat memiliki hak dan bebas untuk menilai, termasuk penilaian politis.

Menurutnya sangat wajar jika gerakan apapun yang dilakukan semua tokoh mengandung unsur politis, mengingat  tahun ini merupakan tahun yang krusial menuju pilwalkot 2018 mendatang.

\"Tidak mesti selalu politis, saya rasa masih terlalu prematur untuk mengarah kesana, masyarakat akan melihat sendiri siapa saja calonnya, bagaimana track record-nya, itu tentu akan menjadi penilaian yang opjektif dari masyarakat,\" ungkapnya.

Soal informasi yang dirinya akan ikut meramaikan pilwalkot mendatang, Hediyana Yusuf menanggapinya dengan santai. \"Kalau dipercaya dan masyarakat mendorong, ya siap-siap saja. Yang pasti saat ini saya masih fokus membangun konsep di dunia pendidikan Kota Cirebon. Dengan siapa saja, jika punya visi misi yang sama mari kita wujudkan bersama, kan begitu,\" katanya. (sep)

Sumber: