Ingin Dekat dengan Warga, Setiap Sabtu Anggota Polisi Diwajibkan Kunjungi RW

Ingin Dekat dengan Warga, Setiap Sabtu Anggota Polisi Diwajibkan Kunjungi RW

KEJAKSAN -  Jajaran kepolisian resort Cirebon Kota melaunching program baru yang diberi nama \"Sabtu Sambang Ciko (SSC)\". Program untuk meningkatkan kualitas keamanan dan ketertiban di masyarakat ini dilakukan setiap Sabtu mulai pukul 08.00-10.00.

\"polisi
Polres Ciko blusukan ke warga. Foto: Asep/Rakyat Cirebon
Selama SSC bergulir, semua anggota diwajibkan mengunjungi masyarakat di semua RW yang ada di Kota Cirebon. Dari keseluruhan anggota yang ada, dalam satu RW dibagi kepada tiga anggota untuk melakukan komunikasi intens dengan warga, mulai dari bersilaturahmi hingga curhat masalah keamanan yang terjadi di lingkungannya.

Setiap dua RW yang berarti diisi oleh enam anggota kepolisian yang turun, akan diawasi oleh satu perwira di Polres Cirebon Kota agar program yang baru dilaunching tersebut sesuai dengan harapan.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Adi Vivid Agustiadi Bachtiar SIK MHum MSM menerangkan, program barunya tersebut adalah upaya untuk mewujudkan program \"Profesional Modern dan Terpercaya (Promotor)\" yang digagas Kapolri, Jenderal Polisi Tito Karnavian.

\"Program Sabtu Sambang Ciko ini adalah program yang mendukung program promotor bapak kapolri, kita lakukan untuk lebih mendapatkan kepercayaan dari masyarakat, karena mereka adalah mitra kita,\" ungkap Adi Vivid saat diwawancarai usai apel pagi, akhir pekan lalu.

Untuk sementara, pada gelaran pertama hari Sabtu lalu, program SSC difokuskan terlebih dahulu kepada wilayah hukum polsek Utbar yang terdiri dari dua kecamatan. \"Fokus utama kita adalah kepada setiap keluarga. Sementara baru di dua kecamatan yang termasuk Wilkum polsek utbar karena personil kita yang terbatas,\" jelas dia.

Yang dilakukan setiap anggotanya saat bertatap muka dengan masyarakat, selain memperkenalkan institusi kepolisian, dijelaskan Adi Vivid mereka akan bersilaturahmi sembari membicarakan mengenai keadaan lingkungannya.

Para anggotanya juga akan melakukan pendataan sehingga pemetaan kualitas keamanan di wilayah hukum Polres Cirebon Kota bisa dilakukan. 

\"Ada pengisian blangko, itu untuk membantu polisi mendata warga. Jadi ketika perlu bantuan mereka tinggal menghubungi tiga anggota yang turun di RW-nya. Harapan kita, tentu kegiatan ini kita lakukan supaya polisi lebih dekat dengan masyarakat, supaya tidak canggung untuk memberikan informasi sekecil apapun kepada kita, intinya itu,\" katanya. (sep)

Sumber: