Bjb Kuningan Beri Kado Spesial Dihari Pelanggan Nasional

Selasa 06-09-2022,05:00 WIB
Reporter : Rekriyan daniswara
Editor : Rekriyan daniswara

RAKYATCIREBON.IDKUNINGAN - Hari Pelanggan Nasional atau Harpelnas yang jatuh pada 4 September 2022 kemarin, tidak hanya menjadi momentum untuk menyapa para nasabah yang menjadi pelanggan. Menyambut Harpelnas 2022, jajaran direksi Bank BJB melayani langsung dan memberikan apresiasi kepada para nasabah yang berkunjung ke kantor Bank BJB.

Aksi ini dilakukan Direktur Konsumer dan Ritel Bank BJB, Suartini di Kantor Cabang Kuningan, yang turun langsung memberikan pelayanan dan bingkisan kepada nasabah sekaligus mendengarkan sumbang saran nasabah sebagai masukan dalam optimalisasi layanan. Hadir juga dalam acara tersebut Bupati Kuningan, H Acep Purnama.

"Bank bjb mengapresiasi nasabah di seluruh kantor bank bjb secara serentak, melalui pelayanan langsung dan menyambut saran dan kritik dari nasabah," kata Suartini, Senin (5/9).

Menurut Suartini, Hari Pelanggan Nasional yang diperingati setiap 4 September bukan hanya sekedar seremonial tahunan, melainkan momentum memperkuat budaya pelayanan prima bank bjb yang senantiasa bergerak memahami kebutuhan pelanggan.

“Peringatan ini menjadi ajang inspeksi pelayanan Bank BJB, demi meningkatkjan kinerja perusahaan dengan orientasi memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabah,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Pimpinan Kantor Cabang Bank BJB Kuningan Iwan Setiawan, peringatan ini menjadi ajang inspeksi pelayanan bank bjb, demi meningkatkan kinerja perusahaan dengan orientasi memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabah.

Seluruh insan Bank BJB juga di instruksikan untuk selalu mendengarkan masukan dari para nasabah, sebagai modal berharga dalam meningkatkan pelayanan.

"Melalui Hari Pelanggan Nasional, Bank BJB senantiasa mewujudkan bisnis dan budaya perusahaan yang didasari pada kepuasan pelanggan," kata pria berkumis.

Menurutnya, kepuasan nasabah adalah prioritas utama bagi bank bjb oleh karena itu ingin terus memberikan layanan berkualitas, selalu hadir dengan fitur kemudahan dan berbagai solusi finansial bernilai tambah karena bagi bank bjb setiap hari adalah Hari Pelanggan. Untuk nasabah, bank bjb akan melakukan yang terbaik.

“Pandemi Covid-19 telah mendorong percepatan transformasi digital, karena tingginya kebutuhan transaksi yang aman dari potensi penularan virus. Dengan demikian, penguatan layanan digital menjadi bagian solusi dari tantangan yang dihadapi oleh sebagian besar masyarakat,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Bupati Kuningan, H Acep Purnama yang juga sebagai nasabah bank bjb mengatakan, di hari pelanggan nasional ini dirinya mendapat undangan dari bank bjb KC Kuningan, untuk memperingati hari pelanggan nasional bersama para nasabah lainnya, dirinya melihat pelayanan demi pelayanan bank bjb semakin baik, system yang terbangun juga semakin baik, keramahan, serta bentuk layanan lainnya seperti aplikasi dan yang lainnya, itu yang membuat semakin mudah bagi nasabah.

“Saya ucapkan selamat kepada bank bjb yang semakin maju, serta menjadi bank yang setara dengan bank konvensional lainnya,” kata Bupati.

Sementara itu, Hj Tating Maemunah salah seorang nasabah yang mendapat menurutkan, dirinya sudah menjadi nasabah bank bjb sejak tahun 1992, selama menjadi nasabah tidak pernah mengalami kendala dan hingga sekarang pelayanan bnk bjb bagus.

“Banyak kemudahan, contohnya ketika saya akan setor bisa dipanggil langsung dan tidak perlu ke kantor, bagi saya sebagai pedagang layanan ini sangat membantu dan tidak merepotkan,” tuturnya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, apresiasi diberikan kepada 7 nasabah setia bernama Dudung Dulajid, Cecep Hendie, Tating Memunah, Muchtar Luis, Nano Agus Subarna, Asep Taufik Rohman, dan Bupati Kuningan Acep Purnama.

Kegiatan menyambut Hari Pelanggan Nasional juga dilakukan bank bjb secara serentak di semua jaringan kantor bank bjb. Direksi dan Komisaris bank bjb yang lain juga ikut melayani nasabah secara langsung.

Sekedar infotmasi, peringatan Harpelnas ini dilaksanakan serentak diseruh KC bank bjb, Direktur IT Treasury dan Internastional Banking bank bjb Rio Lanasier bersama Komisaris Independen bank bjb Diding Sakri melayani nasabah di KC Bogor. Sedangkan Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan di KC Sukajadi, Kota Bandung.

Selanjutnya Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania bersama Komisaris Utama bank bjb Farid Rahman menyambut nasabah langsung di KC Balaraja. Sedangkan Direktur Kepatuhan bank bjb Cecep Trisna bersama Komisaris bank bjb Setiawan Wangsaatmaja di KC Batam.

Sedangkan Direktur Komersial dan UMKM bank bjb Nancy Adistyasari memberikan pelayanan langsung kepada nasabah di KC Makassar.( ale)

Kategori :