Apa Kabar Abdurahman Iwan? Pemain Qatar Berjuluk Maradona Dari Indonesia Diabaikan Bima Sakti

Kamis 25-07-2024,12:13 WIB
Reporter : Akbar MM
Editor : Akbar MM

Nama Abdurrahman Iwan bahkan sampai terdengar ke Spanyol. Dia meraih penghargaan individu sebagai pemain terbaik versi La Liga. 

Mantan pemain Real Madrid, Fernando Sans Duran, memberikan langsung penghargaan itu kepada Abdurrahman Iwan pada 11 Maret 2017.

Media Spanyol, El Mundo, juga mengangkat kisah Abdurrahman Iwan sebagai salah satu talenta muda berbakat dengan prospek cerah. 

ABDURRAHMAN IWAN TAK DILIRIK 

Berbagai pencapaian apik yang ditorehkan Abdurrahman Iwan menjadikannya panen sorotan positif di Qatar dan Indonesia.

Apalagi banyak suporter Garuda yang menginginkannya segera memperkuat Timnas Indonesia. 

Sayangnya, Abdurrahman Iwan tak kunjung mendapat panggilan Timnas Indonesia. Padahal nama dia sudah disodorkan ke mantan pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti pada 2023. 

Namun Bima Sakti tidak memanggil Abdurrahman Iwan karena ragu dengan umurnya. 

"Saya tidak tahu Iwan lahir tahun berapa. Kalau 2005 tidak bisa. Saya mencari kelahiran 2006 sampai 2007," kata Bima kepada wartawan beberapa waktu lalu. 

Meski tak dilirik Timnas Indonesia U-17, Abdurrahman Iwan nyatanya dipanggil memperkuat Timnas Qatar U-17.

Iwan masuk skuad Qatar U-17 untuk di Piala Asia U-17 2023.

Kehadiran Abdurrahman Iwan di skuad Timnas Qatar U-17 pun membuat netizen Indonesia bertanya-tanya.

Iwan kemudian menjelaskan alasannya membela Qatar melalui media sosial Facebook.

“Belum pernah diberi kesempatan. Sampai saat ini belum pernah dilirik apalagi dipanggil sama mereka (Timnas Indonesia atau PSSI),” tulis Abdurrahman Iwan

Kategori :