John Herdman Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia, Ini Profilnya
Pelatih Baru Timnas Indonesia. Foto: ISTIMEWA/Rakcer.disway.id--
RAKYATCIREBON.DISWAY.ID – Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) menunjuk John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia PSSI menyebut, John Herdman bukan pelatih sembarangan. Pria 50 tahun ini pernah membawa tim Kanada, baik putra maupun putri, lolos ke Piala Dunia. "PSSI menyambut antusias kehadiran pelatih berusia 50 tahun tersebut. Ragam rekam jejak Herdman menjadi alasan utama penunjukan ini," tulis PSSI dalam laman resminya, dikutip Sabtu (3/1/2026).
Pengalamannya jelas nggak main-main. Herdman satu-satunya pelatih di dunia yang bisa mengantarkan tim nasional putra dan putri dari satu negara tampil di Piala Dunia FIFA. Ia memimpin timnas putri Kanada ke Piala Dunia tahun 2007 dan 2011. Lalu, di Piala Dunia Qatar 2022, Herdman membawa timnas putra Kanada tampil untuk pertama kalinya setelah sekian lama benar-benar momen bersejarah. Di bawah Herdman, peringkat FIFA Kanada juga melejit dari posisi 77 hingga 33 dunia.
Bersama timnas putri Kanada, Herdman tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011, serta mencetak sejarah dengan meraih dua medali perunggu secara beruntun di Olimpiade 2012 dan 2016, jelas PSSI.
Sementara itu, di sektor putra, Herdman sukses mempersembahkan Kanada ke Piala Dunia Qatar 2022, momen sejarah setelah 36 tahun, sekaligus melesatkan peringkat FIFA Kanada saat itu dari posisi 77 hingga 33 dunia.
Herdman bakal punya jadwal super padat bareng timnas Indonesia di 2026. Salah satunya, dia dan tim bakal tampil di FIFA Series di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day, 23-31 Maret 2026. Setelah itu, masih ada agenda FIFA Match Day lagi di bulan Juni, September, Oktober, dan November. Bukan cuma itu, timnas Indonesia juga bakal turun di Piala AFF tahun ini, yang mulai digelar 25 Juli 2026.
Sejarah John Herdman
Berikut sederat sejarah pelatih baru timnas Indonesia
- Lolos ke Piala Dunia 2022: Herdman mengakhiri penantian 36 Kanada tahun untuk kembali ke panggung Piala Dunia di Qatar.
- Dominasi CONCACAF : Ia mencatatkan rekor tak terkalahkan dalam 17 pertandingan pada rentang 2021-2022.
- Peringkat FIFA Melejit: Di bawah Arahnya, Kanada menembus peringkat 40 besar FIFA untuk pertama kalinya pada tahun 2021.
- Final CONCACAF Nations League: Membawa Kanada ke partai puncak untuk pertama kalinya pada tahun 2023
Bersama Kanada
- Dua Medali Perunggu Olimpiade: Meraih perunggu berturut-turut pada Olimpiade London 2012 dan Olimpiade Rio 2016.
- Emas Pan American Games: Menjuarai ajang ini pada tahun 2011.
- Peringkat 4 Dunia: Membawa Timnas Putri Kanada nangkring di peringkat 4 besar FIFA pada posisi 2017.
Bersama Kanada, John Herdman tidak hanya membawa prestasi berprestasi, tapi juga mengukir prestasi pribadi. Nama Herdman sempat masuk nominasi FIFA Coach of the Year di tahun 2012, 2015, dan 2016. Dia juga jadi pelatih pertama yang berhasil membawa tim nasional putra dan putri dari satu negara sampai ke peringkat terbaik mereka sepanjang sejarah di ranking FIFA.
Ngomong-ngomong dalam perjalanan kariernya, Herdman mulai dari timnas putri dulu sebelum akhirnya memegang tim putra. Dia melatih timnas putri Selandia Baru dari tahun 2006 hingga 2011, dan sukses membawa mereka juara Oseania 2010. Habis itu, Herdman lanjut ke timnas putri Kanada dari tahun 2011 hingga 2018.
Barulah setelah itu dia dipercaya melatih timnas putra Kanada dan tim U-23 dari 2018 hingga 2023. Terakhir, Herdman pindah ke Toronto FC buat bersaing di MLS di musim 2023-2024.
Para Pelatih Timnas Indonesia
- Bernard Schumm : Asal Jerman melatih Timnas Indonesia tahun 1999
- Ivan Kolev : Asal Bulgaria melatih Timnas Indonesia tahun 2002-2004 & 2027
- Peter White : Asal Inggris melatih Timnas Indonesia tahun 2004-2007
- Alfred Riedl : Asal Austria melatih Timnas Indonesia tahun 2010-2011,2013-2014, 2016
- Wim Rijsbergen : Asal Belanda melatih Timnas Indonesia tahun 2011-2012
- Luis Manuel Blanco : Asal Argentina melatih Timnas Indonesia tahun 2013
- Jacksen F Tiago : Asal Brasil melatih Timnas Indonesia tahun 2013
- Pieter Huistra : Asal Belanda melatih Timnas Indonesia tahun 2015
- Luis Milla : Asal Spanyol melatih Timnas Indonesia tahun 2017-2018
- Simon McMenemy : Asal Skotlandia melatih Timnas Indonesia tahun 2018-2019
- Shin Tae Young : Asal Korea Selatan melatih Timnas Indonesia tahun 2019-2025
- Patrick Kluivert : Asal Belanda melatih Timnas Indonesia tahun 2025
- John Herdman : Asal Inggris melatih Timnas Indonesia tahun 2026
Profil John Herdman
- Nama: John Herdman
- Tanggal lahir : 19 Juli 1975 (umur 50)
- Tempat lahir : Consett, Inggris
- Tinggi : 1,70 m
Informasi klub
- Klub saat ini : Indonesia (pelatih kepala)
Kepelatihan
- 2006–2011 : Selandia Baru (wanita)
- 2011–2018 : Kanada (wanita)
- 2018–2023 : Kanada (pria)
- 2023–2024 : Toronto FC
- Indonesia tahun 2026
Sumber: