Dorong Pengembangan Wisata Cirebon Raya

Dorong Pengembangan Wisata Cirebon Raya

PARIWISATA. Wakil Walikota Cirebon, Dra Hj Eti Herawati saat berdiskusi dengan para pelaku wisata di Kota Cirebon. Dia mendorong pengembangan wisata Cirebon Raya. FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH/RAKYAT CIREBON--

RAKYATCIREBON.ID, CIREBON – Kota Cirebon terus berbenah. Selain mempersiapkan diri sebagai kota pariwisata kreatif berbasis sejarah dan budaya, Pemerintah Kota Cirebon mendukung, serta mendorong konsep pengembangan pembangunan pariwisata Cirebon Raya.

Pasalnya, dengan konsep tersebut, pariwisata akan terkoneksi di wilayah III, dan akan berdampak luas bagi peningkatan perekonomian, pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

"Harus segera terwujud konsep pariwisata Cirebon Raya. Kami meminta dinas terkait, dalam hal ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) untuk mulai bergerak," ungkap Wakil Walikota Cirebon, Dra Hj Eti Herawati dalam sebuah diskusi bersama para pelaku ekonomi kreatif Kota Cirebon.

Di dalam konsep pengembangan pariwisata Cirebon Raya, lanjut Eti, nantinya tidak hanya akan berbicara pengembangan wisata di Kota Cirebon, melainkan akan melibatkan daerah sekitar. Mulai dari Kabupaten Cirebon, Indramayu, Kuningan hingga Majalengka, sehingga semua akan terkoneksi.

Konsep awal yang diusung, lanjutnya, adalah bagaimana daerah yang terlingkup di wilayah Cirebon Raya bisa melakukan promosi pariwisata unggulan bersama-sama.

"Namanya pariwisata Cirebon Raya. Isinya gabungan pariwisata unggulan di masing-masing daerah," lanjut Eti.

Dengan konsep awal promosi wisata unggulan secara bersama dan dilakukan secara masif, tujuan utama ke depan adalah bagaimana ikon-ikon dan destinasi pariwisata Cirebon Raya bisa tersebar di luar Cirebon.

Sehingga dengan demikian, promosi yang berisi semua hal tentang wisata di Cirebon Raya ini, akan memudahkan wisatawan mengetahui destinasi wisata yang akan dikunjungi ketika singgah di Cirebon.

"Oleh karena itu, media promosi yang digunakan harus bisa menjangkau seluruh daerah. Promosinya tidak di Cirebon saja, melainkan di Jakarta, Bandung dan kota-kota besar lainnya di Indonesia," jelasnya.

Eti berharap, konsep pariwisata Cirebon Raya yang didorong untuk dikembangkan ini, lebih jauhnya akan berdampak terhadap perekonomian masyarakat. Terlebih pada saat ini tengah dalam masa pemulihan ekonomi pasca pandemi.

"Pelaku ekonomi di Kota Cirebon dapat mengambil peluang ini. Tentunya UMKM akan bangkit dan masyarakat lebih sejahtera jika konsep ini terwujud," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Disbudpar Kota Cirebon, Agus Sukmanjaya SSos menambahkan, untuk menindaklanjuti konsep pengembangan wisata Cirebon Raya, pihaknya telah mulai sounding. Bahkan sudah menyamakan persepsi melalui rapat koordinasi dengan kepala perangkat daerah terkait urusan pariwisata di daerah-daerah wilayah III Cirebon.

"Secara prinsip mereka setuju dengan konsep pariwisata Cirebon Raya. Komitmen yang sudah terbangun akan diwujudkan dalam bentuk kerja sama promosi pariwisata," tambah Agus. (sep)

 

Sumber: