Norma Risma Ungkap Kebiasaan Mantan Suaminya, Penuh Akal Bulus
Norma Risma saat melangsungkan pernikahan.--
RAKYATCIREBON.ID, JAKARTA - Kisah rumah tangga Norma Risma masih menjadi perbincangan warganet. Betapa sakit hatinya Norma saat tahu pelakor yang menghancurkan rumah tangganya adalah sosok yang telah melahirkannya.
Ibunda Norma tega merebut suami yang belum lama ini menikahinya. Kisah Norma menjadi viral bahkan disarankan oleh warganet dibuat film saja. Genre yang dipilih adalah horor dengan judul "Mother in Law Sini Nak Sama Ibu'.
Di kesempatan lain, dalam podcast Denny Sumargo, Norma mengungkap jika sang mantan suami merupakan sosok yang manipulatif. Dengan polosnya Norma percaya dengan akal bulus si mantan.
Meski telah diselingkuhi sejak masih pacaran, Norma tetap menerima R sebagai suaminya. Walau harus mematahkan hati sang ayah yang sempat menentang hubungan keduanya.
Lebih mengejutkan, nyatanya R tidak hanya berhubungan dengan ibu mertuanya. Norma pernah memergoki R chat dengan wanita lain setelah menikah.
"Ada beberapa fase yang kayak dia chat-an sama perempuan lain. Waktu bulan Agustus kalau nggak salah aku nemu lah gitu," ungkap Norma dikutip pada Sabtu (31/12/2022).
Norma memang mengenal teman perempuan yang bekerja dengan R di toko. Namun, perempuan tersebut tampak asing. Norma pun memiliki firasat buruk tentang hal itu.
"Aku nggak tahu perempuan Ini, aku banyaknya kenal sama teman-teman tokonya. Ini siapa? aku bilang gitu kan. Aku deg-degan tuh, biasa kan perempuan gitu ya kalau udah deg-degan segala macam itu pasti bener," sambungnya.
Benar saja firasat itu terbukti saat Norma mendapati seorang perempuan memakai pakaian (jaket) milik R. R pun disebut tidak mampu membuktikan jika jaket tersebut bukan miliknya.
"Kalau memang itu kamu punya masing-masing ya udah tunjukin foto dia jaketnya yang ada dia Kamu juga tunjukin," kata Norma.
Saat kedok perselingkuhan itu ketahuan, Norma sempat meminta cerai. Namun, R tidak ingin bercerai dari Norma dan meminta maaf.
Norma pun menyebut jika sosok suaminya merupakan orang yang manipulatif dan playing victim.
"Kalau memang kamu udah nggak suka sama aku aku bilang kamu balikin Aku orang tua aku. Mantanku minta maaf segala macem. Bilang Aku sayang kamu. Dia itu orang yang manipulatif, playing Victim kalau ketahuan salah itu bilang aku cinta, aku minta maaf aku janji berubah," jelas Norma.
Norma yang bucin (budak cinta) drngan suaminya sekali lagi menutup mata dan memaafkan R untuk kesekian kalinya. Berharap R bisa berubah suatu saat nanti. (Elva/Fajar/rakcer)
Sumber: