Jeruk Nipis Bahan Alami untuk Merawat Rambut, Mengatasi Keluhan-keluhan Ini

Jeruk Nipis Bahan Alami untuk Merawat Rambut, Mengatasi Keluhan-keluhan Ini

--

CIREBON, RAKYATCIREBON.ID - Jeruk Nipis atau yang biasa disebut Citrus Aurantifolia dalam bahasa latin merupakan jenis tumbuhan yang termasuk dalam jeruk-jerukkan. Jenis jeruk ini sudah banyak dikenal sebagai tanaman yang kaya akan manfaat.

Umumnya, Jeruk Nipis biasa digunakan sebagai bahan pelezat makanan karena dapat menambah cita rasa seperti rasa asam dan segar.

Jeruk Nipis diketahui sebagai bahan alami yang memiliki banyak kandungan vitamin C didalamnya, selain itu terdapat pula nutrisi penting lainnya seperti karbohidrat, protein, lemak, serat, zat besi, kalsium, vitamin B6, thiamin, kalium, riboflavin, niacin, fotat, fosfarus, dan magnesium.

Kandungan vitamin C dalam Jeruk Nipis adalah bahan alami yang banyak memiliki gizi penting. Diantara sekian banyak khasiatnya, adalah untuk kesehatan rambut. Kandungan alami pada buah jeruk ini mampu mengatasi minyak berlebih, ketombe, dan kutu pada rambut.

Untuk mengetahui manfaat apa saja yang yang ada pada Jeruk Nipis untuk kesehatan rambut, simak penjelasannya berikut ini :

BACA JUGA:Punya Warisan Budaya, Pemkab Cirebon Dorong Sitiwinangun Jadi Desa Wisata Unggulan


1.    Menghilangkan Ketombe Pada Rambut

Kandungan asam sitrat yang terdapat pada Jeruk Nipis dipercaya mampu mengatasi masalah ketombe dan kulit kering. Akan tetapi, mengaplikasikan air Jeruk Nipis ke kulit dapat menyebabkan iritasi dan dan menimbulkan reaksi alergi lainnya. Untuk itu, gunakan produk perawatan rambut yang mengandung Jeruk Nipis untuk merasakan manfaat Jeruk Nipis yang ini.


2.    Mengatasi Rambut Rontok

Asam sitrat yang terdapat dalam Jeruk Nipis dapat membantu meningkatkan aliran darah ke folikel rambut yang memiliki fungsi untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. Vitamin C dalam Jeruk Nipis juga dapat membantu produksi kolagen dan menutrisi kulit kepala. Konsumi Jeruk Nipis secara teratur dalam jumlah sedang dapat membantu untuk mengurangi kerontokan rambut.

BACA JUGA:Cara Efektif Menghilangkan Flek Hitam dengan bahan Alami: Salah satunya Jeruk Nipis


3.    Menjaga Kelembaban Rambut

Mengkonsumsi Jeruk Nipis secara teratur dan dalam jumlah yang wajar dapat membantu menjaga kelembaban kulit. Hal ini juga akan mempengaruhi pada kelembaban rambut yang terdapat diatasnya. Kesehatan kulit mempunyai pengaruh yang besat terhadap kesehatan rambut karena kedua organ ini berhubungan langsung satu sama lain.


4.    Memberi Nutrisi Pada Rambut

Sumber: