Kembali ke Masa Lalu: Rekomendasi Game Co-op PS2 yang Tetap Seru Dimainkan

Kembali ke Masa Lalu: Rekomendasi Game Co-op PS2 yang Tetap Seru Dimainkan

Ratchet and Clank: Up Your Arsenal, rekomendasi game dalam playstation2. Foto: Pinterest/rakyatcirebon.disway.id--

CIREBON, RAKYATCIREBON.DISWAY.ID - Dalam era game modern yang dipenuhi dengan grafis canggih dan teknologi terkini, nostalgia memiliki daya tarik yang tak terbantahkan. 

Meski konsol PlayStation 2 (PS2) telah lama berlalu, namun, game-game co-op yang dirilis untuk platform tersebut masih mampu memikat para pemain.

Di tengah arus game terkini, deretan rekomendasi game co-op PS2 berikut tetap layak dimainkan pada 2024 ini. 

Meski sudah cukup berusia, pengalaman bermain bersama dengan teman atau keluarga di depan layar televisi dengan PS2 dijamin akan tetap menghadirkan kenangan menyenangkan.

1. Ratchet and Clank: Up Your Arsenal

Ratchet and Clank: Up Your Arsenal merupakan game ke 3 dari seri Ratchet and Clank. Game ini dikembangkan oleh Insomniac Games dan dirilis pada 2004 oleh Sony Computer Entertainment untuk konsol PlayStation 2.

Meskipun mode single player tak menawarkan gameplay baru, mode multiplayer menawarkan dua mode menarik, yaitu Deathmatch dan Capture the Flag.

2. Time Crisis II

Time Crisis 2 merupakan game tembak menembak yang dirilis pada 2003 untuk konsol PlayStation 2. Dengan alur kisah seorang agen rahasia yang bertempur melawan organisasi teroris, game ini menyajikan co-op mode yang dapat dimainkan secara lokal atau online.

3. Baldur's Gate: Dark Alliance

Baldur's Gate: Dark Alliance dirilis pada 2001 dan merupakan game action RPG dengan fokus pada cooperative play dan character customization. Meski sudah memiliki penerus, Baldur's Gate: Dark Alliance masih layak dimainkan untuk bernostalgia.

4. Guitar Hero II

Guitar Hero II adalah game bertema musik yang dirilis pada 2006. Dalam mode co-op, dua pemain dapat bermain bersama menggunakan pengontrol gitar dan drum, menikmati deretan lagu rock ikonik.

5. Lego Star Wars II: The Original Trilogy

Sumber: