Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih TKDN, Ini Fitur-fitur Canggihnya

Commercial Smart TV dan CreateBoard LG Raih TKDN, Ini Fitur-fitur Canggihnya

Dua kategori produk LG, yakni Commercial Smart TV serta CreateBoard meraih pencapaian TKDN dengan berbagai fitur canggihnya. FOTO: IST/ RAKYAT CIREBON --

*** Digital Display bagi kebutuhan komersial ini, kini dapat dinikmati secara langsung di LG Business Innovation Center

 

CIREBON - PT. LG Electronics Indonesia (LG) baru saja mengumumkan pencapaian Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) bagi dua kategori produknya.

 

Dua produk LG dengan pencapaian TKDN ini muncil dari lini bisnis Digital Display untuk menunjang kebutuhan bisnis dan pendidikan, yakni Commercial Smart TV, serta CreateBoard yang menjadi inovasi LG pada papan tulis digital.

 

"Perkenalan perdana keenam produk dari dua kategori yang kami hadirkan hari ini, membawa dua arti penting sekaligus. Pertama, konsistensi LG untuk terus mengembangkan solusi kebutuhan layar untuk kepentingan konsumen bisnis. Sementara disisi lain, ini menegaskan komitmen kami dalam mengembangkan perekonomian dalam negeri lewat upaya semakin melokalkan produk melalui kebijakan TKDN," demikian disampaikan Business Head of Information Display LG Electronics Indonesia, Agustian Yusetia.

 

BACA JUGA:Kampung Wisata Kacirebonan Segera Diluncurkan, Ada Becak Wisata Keliling Spot Bangunan Tempo Dulu

 

Pada solusi TV komersial, LG memberikan kenyamanan lewat fitur pintar dan resolusi tinggi.

 

Empat produk terbaru LG yang berhasil mendapatkan nilai TKDN besar ini, diantaranya berasal dari model Commercial Smart TV terbaru LG, yaitu UR801C0SB, yang hadir dalam tiga pilihan bentang layar.

 

Untuk bentang layar 65 inci, nilai TKDN mencapai 39,62 persen, dan bagi bentang layar 75 inci memiliki nilai TKDN mencapai 36,64 persen.

 

Sementara untuk bentang layar terbesarnya yang mencapai 86 inci, memiliki total nilai TKDN mencapai 28,87 persrn, dan untuk tipe UR751C0SB dengan ukuran 55 inci mendapatkan nilai TKDN tertinggi mencapai 43,45 persen.

 

Dalam waktu dekat, lanjut Agustian, LG juga akan mengumumkan untuk nilai TKDN Commercial Smart TV seri UR751C0SB ukuran 50 inci.

 

BACA JUGA:Persaingan Antar PTKIN Kompetitif, Sekjen Kemenag : Langkah Menuju Kemajuan

 

Mengenal lebih dalam LG Commercial Smart TV seri UR801C0SB yang tampil modern dengan desain bingkai tipis ini, merupakan salah satu ciri utama yang tak bakal dapat dilepaskan dari resolusi layar 4K UHD.

 

Dengan mencapai empat kali resolusi Full HD, TV LG bagi kebutuhan komersial ini memiliki kemampuan lebih tinggi dalam memberikan kualitas gambar dengan kekayaan warna dan akurasi yang membuat tayangan lebih hidup dan mendekati objek aslinya. 

 

Sebutan TV hotel yang biasa disandangkan pada TV komersial LG ini merujuk pada fitur Hotel Mode didalamnya.

 

Dengan mengaktifkan fitur ini akan membuat pengguna pelaku industri Hotel dapat melakukan berbagai pengaturan yang sama bagi seluruh TV terhubung, meski dengan berbagai penempatan berbeda.

 

Berbagai pengaturan ini mencakup pilihan kanal siaran hingga aktivasi fitur untuk menghemat energi.

 

"Keberadaan fitur ini disamping memudahkan juga memberikan efektivitas tinggi dalam penyampaian informasi langsung pada seluruh pengguna TV ini pada penempatannya dalam berbagai ruang berbeda," tutur Agustian.

 

BACA JUGA:KDM Buka Peluang Kerja Sama dengan Timur Tengah

 

Disisi lain, Agustian Yusetia menjelaskan, keberadaan fitur ini dapat mencegah kemungkinan penyimpangan penggunaan.

 

Hal ini diantaranya karena pemilik dapat melakukan pengaturan batas atas kuat lantang suara hingga melakukan pengaturan ulang TV pada pengaturan yang telah ditetapkan sebelumnya.

 

Kelengkapan platform LG untuk TV pintar, LG ThinQ, membuat TV ini dapat pula digunakan untuk mengakses berbagai aplikasi yang memerlukan koneksi internet.

 

Bahkan didalamnya juga terdapat LG Appstore yang menjadi rekomendasi berbagai aplikasi untuk mendukung dalam mengoptimalkan penggunaannya.

 

Sebagai pelengkap, seri LG Commercial Smart TV terbaru ini memiliki kompatibilitas untuk tersambung dengan USB camera.

 

BACA JUGA:FUA IAIN Cirebon Gelar Workshop Jurnal Scopus, Upaya Tingkatkan Budaya Akademik

 

Kelengkapan yang memberinya peluang kenyamanan lebih tinggi untuk penggunaan pertemuan jarak jauh. 

 

Dari sektor lain, produk LG, yakni LG CreateBoard (TR3DK), yang merupakan papan tulis interaktif untuk mendukung kegiatan belajar mengajar dan pertemuan agat lebih interaktif.

 

LG juga mengumumkan nilai TKDN untuk dua LG CreateBoard yang menjadi inovasi LG bagi papan tulis digital, dengan peruntukan utama bagi fasilitas pendidikan maupun kebutuhan ruang pertemuan kantor. 

 

Diperkenalkan perdana pada September tahun lalu, pengumuman ini mencakup dua ukuran utama papan tulis digital LG ini. 

 

Tipe 65TR3DK yang memiliki bentang layar 65 inci memperoleh TKDN sebesar 37,31 persen. Sementara, pilihan pada bentang layar lebih besar yaitu 86 inci dengan tipe 86TR3DK, nilai total TKDN sebesar 36,78 persen.

 

"Segera, kami akan memberikan pengumuman menyusul untuk nilai TKDN bagi LG CreateBoard dalam pilihan bentang layar 55 inci dan 75 inci," kata Agustian. 

 

BACA JUGA:Prodi Informatika Institut Mahardika Raih Nilai Akreditasi Baik

 

Jika Commercial Smart TV menjadi solusi media penampil bagi penyampaian informasi luas mencapai berbagai ruang, maka LG CreateBoard ini membawa visi untuk mendukung kegiatan belajar mengajar, dan terciptanya pertemuan yang lebih interaktif.

 

Meski sekilas tak ubahnya seperti papan tulis digital, produk ini hadir dengan layar LED yang semakin kerap ditemui pada ruang pertemuan dalam sebuah kantor, ataupun fasilitas Pendidikan.

 

"Kelengkapan berbagai fitur inovatif didalamnya, menegaskan kehadirannya yang membawa papan tulis digital pada tingkatan inovasi dan manfaat lebih tinggi," ujar Agustian lagi.

 

Resolusi layar setinggi 4K UHD menjadi titik awal keunggulan produk ini, ditambah kekayaan warna hingga empat kali resolusi Full HD, ini membuat penggunanya dapat mempresentasikan berbagai jenis format berkas dalam kualitas warna dan akurasi jauh lebih baik, serta memudahkan pandangan seluruh peserta pertemuan.

 

Kecanggihan lebih yang terdapat didalamnya, tak saja merujuk pada kemampuan layar sentuh (touchscreen. Red), namun lebih pada kemampuan multi-touch hingga 40 titik pada saat yang bersamaan.

 

Kemampuan ini membuat layar mampu menerima dan merespon 40 titik sentuhan pada saat bersamaan.

 

"Kemampuan respon sentuhan yang luas ini, memungkinkan kolaborasi lebih baik untuk mengerjakan sebuah hal dalam layar yang sama," ucap Agustian.

 

BACA JUGA:Jurusan Ilmu Falak IAIN Cirebon Jalani Asesmen Lapangan

 

Ia mencontohkan, seperti halnya ketika sedang digunakan interaksi pengajar yang meminta lebih dari satu siswa untuk mengerjakan langsung pada papan tulis, papan tulis digital canggih LG ini bisa memfasilitasi itu.

 

Untuk penggunaan bagi penunjang kegiatan belajar mengajar, menurut Agustian, LG memberikan ketersediaan menu fitur khusus bertajuk Education Tools.

 

Dengan mengaktifkannya, akan membuat pengguna mendapat pilihan untuk menggunakan perangkat pendukung kegiatan belajar dalam bentuk digital. Seperti halnya penggaris, busur dan lainnya.

 

Memberikan keluasan pilihan sesuai kebutuhan pengguna, LG CreateBoard tersedia dalam empat pilihan bentang layar.

 

Bentang layar 55 inci menjadi yang terkecil, berturut kemudian pilihannya termasuk pada bentang layar 65 inci, 75 inci dan 86 inci. 

 

BACA JUGA:Dinkes: Penyakit Maag Dominasi Selama Arus Mudik dan Balik

 

"Melengkapi kecanggihannya, LG CreateBoard memiliki perangkat lunak khusus yang memudahkan seluruh pengunanya menyimpan berbagai berkas yang disimpan dalam format JPEG atau PDF, untuk meningkatkan produktivitas sekaligus menghadirkan kenyamanan dalam penggunaan LG CreateBoard," terang Agustian. (sep)

 

Sumber: