Jelang Akhir Tahun, Ponpes Modern Ar-Rahmat Gelar Haflah Akhirussanah dan Tasyakkur Khotmil Quran

Jelang Akhir Tahun, Ponpes Modern Ar-Rahmat Gelar Haflah Akhirussanah dan Tasyakkur Khotmil Quran

TASYAKURAN. Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat mengadakan dua agenda besar, yaitu Haflah Akhirussanah pelepasan kelas enam dan Tasyakkur Khotmil Quran seluruh santri yang berlangsung pada Jumat (21/6/2024).--

MAJALENGKA - Menjelang akhir tahun ajaran 2023/2024, Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat mengadakan dua agenda besar, yaitu Haflah Akhirussanah pelepasan kelas enam dan Tasyakkur Khotmil Quran seluruh santri yang berlangsung pada Jumat (21/6/2024).

Adapun kedua acara ini bertujuan untuk merayakan kelulusan santri kelas enam MA Unggulan Ar-Rahmat dan syukuran untuk para khotimin dan khotimat yang sudah mencapai target hafalan Al-Qur'an di Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

Acara ini terbagi dalam tiga sesi. Pertama, adalah acara Haflah Akhirussanah yang diadakan pada pagi sampai menjelang salat Jumat. Kedua adalah acara khotmil Qur’an Akbar yang berlangsung di masjid Ar-Rahmat dan diikuti seluruh santri. Dan yang ketiga adalah acara inti atau acara puncak, yakni Khotmil Quran yang digelar pada Jum'at malam.

Kegiatan Haflah Akhirussanah yang dihadiri oleh wali santri dari berbagai daerah, tamu undangan, dan para tokoh penting di Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat seperti Hj Yeni Fitriyani MPd selaku kepala Madrasah Aliyah Ar-Rahmat, Dr KH Adib MAg sebagai pengasuh Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat, H Ena Sarya Soemarna SH CN selaku Dewan Pembina Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat, dan beberapa jajaran lainnya berlangsung khidmat dan penuh haru.

Dalam sambutannya Pengasuh Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat, KH Dr Adib MAg berpesan agar santri kelas akhir ini bisa mengamalkan ilmu yang didapatkan selama di pondok.

"Alhamdulillah siswa kelas 6 dari 25 siswa ada 17 yang sudah diterima di Perguruan Tinggi Negeri, bahkan ada beberapa yg mendapatkan beasiswa full," kata Adib.

Ia juga mengungkapakan hal tersebut yang menjadi sebuah kebanggaan dan keunggulan di MA Ar-Rahmat  yang mampu membawa siswanya 95% lulus diterima di Universitas/Perguruan Tinggi swasta/negeri 

"Kalian harus bersyukur kepada Allah, berterima kasih kepada orang tua, berterima kasih kepada guru-guru kalian yang telah menghantarkan kalian sampai pada tahapan yang cukup luar biasa," tegasnya.

Selain melakukan pelepasan para siswa kelas enam, pada acara ini juga pemberian reward untuk para santri berprestasi baik akademik, non-akademik, maupun tahfidz bagi para santri kelas satu sampai enam di Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat.

Sedangkan pada kegiatan Khotmil Akbar dihadiri oleh seluruh santri untuk mengkhatamkan Al-Qur'an juz 30 dalam sekali duduk.

Adapun pada acara puncak yakni acara Khotmil Quran dihadiri oleh para peserta khotmil Qur'an, wali santri, pembina, pengasuh, dan dewan guru Pondok Pesantren Modern Ar-Rahmat, dan Pondok Pesantren Tahfidz Sulaimaniyah Ar-Rahmat.

Dalam acara ini, para peserta Khotmil Quran membaca Al-Qur'an dari surat At-Takatsur sampaj surat An-Nas, Surat Al-Fatihah, Surat Al-Baqoroh ayat 1-7, ayat tauhid, ayat kursi, dan 3 ayat terakhir pada surat Al-Baqoroh.

Selain itu, ada juga beberapa peserta khotmil yang dites hafalannya oleh Ust Pondok Pesantren Tahfidz Sulaimaniyah Ar-Rahmat yakni Abi Yilmaz Polat, dan pemberian penghargaan sekaligus pemberian mahkota kepada wali santri dari santri peserta Khotmil Quran terbaik.

Tidak itu saja, kegiatan tersebut ditutup dengan mauidzotul hasanah dan doa oleh KH Luqman Hakim MA, Al-Hafidz.

Sumber: