Crowded dan Rawan Kecelakaan, Marka Kejut di Jalan Perjuangan Ditambah

Crowded dan Rawan Kecelakaan, Marka Kejut di Jalan Perjuangan Ditambah

Kerap terjadi kecelakaan, jalan Perjuangan didepan STMIK/IKMI dipasangi marka kejut. FOTO: ASEP SAEPUL MIELAH/ RAKYAT CIREBON--

CIREBON - Karena dinilai rawan kecelakaan, Dinas Perhubungan Kota Cirebon membuat marka jalan beruoa garus kejut di jalan Perjuangan, tepatnya di depan kampus STMIK/IKMI.

 

Pengerjaan tersebut, adalah tindaklanjut dari banyaknya masukan dari masyarakat sekitar, dimana kondisi jalan yang cenderung lurus, namun di titik tersebut di waktu-waktu tertentu crowded, sehingga tak jarang kendaraan yang sedikit ngebut harus dadakan mengerem di titik tersebut.

 

Seperti diketahui, di titik lokasi jalan Perjuangan yang dipasangi marka jalan kejut, terdapat dua kampus besar, didepan ada sebuah toko modern yang selalu ramai, dan di seberang ada komplek perumahan Al-Wita, yang masuk dalam wilayah RW 07 Kayuwalang, Kelurahan Karyamulya.

 

BACA JUGA:KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada

 

Di sepanjang jalan perjuangan, memang banyak sekolah dan kampus-kampus, di titik lain sudah terpasang marka, seperti di kawasan pendidikan di depan SMAN 7 dan SMKN 1 Cirebon.

 

Sehingga pemasangan yang dilakukan kemarin malam, menambah marka kejut yang ada di sepanjang jalan Perjuangan.

 

Warga sekitar, sudah menyampaikan masukan bahwa di sekitar jalan tersebut kerap terjadi kecelakaan, sehingga masukan disampaikan kepada Anggota DPRD dari Dapil Kesambi, R Endah Arisyanasakanti.

 

BACA JUGA:DPUTR Kota Cirebon Keruk Sedimentasi Sungai Cikalong

 

"Masukan dari masyarakat terkait kondisi disana, sehingga harus dipasang marka jalan kejut, itu saya terima saat reses lalu," ungkap Endah kepada Rakyat Cirebon, Jumat (15/11).

 

Kemudian, lanjut Endah, aspirasi yang ia terima, ia perjuangkan dan ia masukan dalam agenda pokok-pokok pikiran DPRD yang menjadi hak nya.

 

"Alhamdulillah bisa direalisasikan. Ini adalah amanah rakyat buat saya, yang memang harus saya perjuangkan," jelas Endah.

 

BACA JUGA:Forum Komunikasi Kuwu Cirebon (FKKC) Dukung Langkah Kejaksaan Negeri Cirebon

 

Sementara itu, Ketua RW 07 Kayuwalang, Ade Hermansyah MPd menyampaikan terima kasih, atas perhatian dari legislatir Demokrat tersebut terhadap aspirasi yang disampaikan warganya.

 

"Alhamdulillah, aspirasi warga kami bisa didengar dan dilaksanakan. Mudah-mudahan, setelah dipasangi marka, jalan ini bisa lebih ramah, aman dan nyaman untuk masyarakat," kata Ade. (sep)

Sumber: