Kepolisian Minta Parpol Bantu Cegah Covid-19
RAKYATCIREBON.ID – Partai politik (parpol) di Kota Cirebon diminta untuk membantu aparat keamanan dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Sebagaimana instruksi Presiden Joko Widodo, semua komponen harus proaktif mencegah penularan virus corona.
Pesan penting tersebut disampaikan Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan saat berkunjung ke kantor DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, Selasa (16/2). Dia meminta agar parpol di Kota Cirebon membantu pihaknya dalam pencegahan penyebaran Covid-19.
“Tolong bantu kami TNI-Polri dalam rangka melaksanakan perintah dari Presiden, yaitu penerapan protokol kesehatan dan PPKM maupun PPKM mikro. Bantu kami dalam rangka menanggulangi pencegahan dan penyebaran Covid-19 di Kota Cirebon,” ungkap Imron.
Dikatakan Imron, sebelum menyambangi kantor-kantor parpol, pihaknya juga sudah bersilaturahmi dengan banyak kalangan. Termasuk tokoh agama yang ada di Kota Cirebon. “Silaturahmi dalam rangka ukhuwah Islamiyah. Kami datang ke DPC Partai Demokrat,sebelumnya ke PDI Perjungan,” katanya.
Di tempat yang sama, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cirebon, M Handarujati Kalamullah SSos menyatakan, pihaknya sejak awal pandemi Covid-19 melanda Indonesia, khususnya Kota Cirebon, telah melakukan berbagai upaya untuk ikut mencegah virus yang bermula dari Wuhan China itu.
“Kami sejak awal berkomitmen untuk terus berperan aktif mencegah penyebaran Covid-19. Kami sadari, pandemi ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, TNI dan Polri untuk menangani, tetapi semua pihak harus proaktif,” katanya.
Politisi yang akrab disapa Andru itu menambahkan, pihaknya mengapresiasi gerakan awal Kapolres Imron ketika bertugas di Polres Ciko. Diantaranya membangun komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat maupun penyelenggara pemerintahan daerah.
“Kami mengapresiasi langkah progresif dari Pak Kapolres. Tentu kami mendukung segala upaya untuk menciptakan situasi kondusif agar pandemi bisa ditangani maksimal dan cepat berakhir,” kata wakil ketua DPRD Kota Cirebon itu. (jri)
Sumber: