Sekolah Libur, Dana BOS Buat Apa?

Sekolah Libur, Dana BOS Buat Apa?

RAKYATCIREBON.ID-Dimasa wabah Coronavirus Disease (Covid-19) berdampak pada dunia pendidikan. Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) diliburkan. Siswa belajar di rumah masing-masing.

Jangka waktunya pun, cukup lama. Waktunya belum bisa dipastikan, akan berakhir sampai kapan. Karena mengikuti selesainya wabah Covid-19. Saat ini, yang sudah ada dalam surat edaran, KBM di rumah berakhir sampai akhir Mei mendatang.

Yang menjadi persoalan, Dana Operasional Sekolah (BOS) kemana. Karena faktanya, dibeberapa sekolah swasta, meski KBM dilakukan dirumah masing-masing, ternyata pembayaran SPP masih diberlakukan. Hal itulah yang menjadi pertanyaan.

\" Ada keluhan orang tua murid, yang menyekolahkan anaknya disekolah swasta. Mereka ribut, soal biaya SPP. Kan sekolahnya diliburkan, tapi tetep harus bayar, BOS nya buat apa,\" kata anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Cirebon, Siska Karina SH MH, ke Rakyat Cirebon, Senin (13/4).

Ketika keluhan itu disampaikan kepada pihak sekolah, tidak menemukan jawaban. Mestinya, pihak sekolah tidak diam. Karena walimurid membutuhkan informasi tersebut. \"Ya jangan diamlah. Setidaknya berikan informasi, jelaskanlah secara detail manakala ada walurid yang menanyakan. Biar faham. Tidak harus kepala sekolah langsung, kan bisa Komitenya. Bukan mendiamkan,\" ucapnya.

Selain itu, tutur Politisi Partai Golkar banyak kejanggalan lain, belum clear. Misalnya saja, dihilangkannya agenda Ujian Nasional. Dalam penggunaan dana BOS, bukankah ada alokasi untuk pembiayaan UN. Ketika sekarang ditiadakan, kemana anggaran itu dipergunakan. \"Setelah ditiadakan, nah itu sekarang kemana. Harus clear ini,\" pungkas politisi berkacamata itu. (zen)

Sumber: